Lihat ke Halaman Asli

Irvan Kurniawan

Menulis untuk perubahan

Relawan Jokowi "Dipecah" untuk Menjadi "Satu"

Diperbarui: 25 Februari 2023   13:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Fakta perpecahan relawan Jokowi menjelang pemilihan presiden tahun 2024 tidak bisa dibaca secara lurus. Sebab politik itu sendiri jalannya memang berbengkok-bengkok dan serba tak pasti. Karena itu, saya mencoba untuk membengkokan cara kita membaca manuver politik relawan menjelang Pilpres 2024.  

Saya sangat percaya bahwa kelompok relawan ini memang sengaja dipecah-pecah untuk menjalankan sebuah strategi jitu yang sedang dimainkan.

Skenario itu diawali dengan manuver dukungan Jokowi Mania atau Joman yang tiba-tiba membatalkan dukungannya ke Ganjar Pranowo. Joman kemudian memutuskan mendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024 mendatang.

Ketua Umum Jokowi Mania Immanuel Ebenezer atau Noel, mengungkapkan alasan pihaknya mendukung Prabowo Subianto jadi calon presiden.

Noel mengatakan sikap Prabowo sama persis dengan Presiden Joko Widodo. Prabowo juga mempunyai karakteristik nekat seperti Jokowi. 

Selain itu, Prabowo adalah sosok pemimpin yang mempunyai gagasan dan nyali serta totalitas dalam mengawal program pemerintahan di bawah kepemimpinan Jokowi.

Hmmm, keputusan ini memang sudah diprediksi sejak awal, lantas apakah agenda tersembunyi dari manuver politik Joman ke Prabowo ini? Apakah ini sinyal bahwa Jokowi juga ikut mendukung Prabowo? Atau memang ada agenda lain yang tersembunyi di balik terbelahnya dukungan relawan Jokowi?

Sebelumnya, sejumlah relawan Jokowi lainnya yakni Pro Jokowi (Projo), juga sudah bertemu Prabowo. Pertemuan tersebut juga berlangsung tertutup.  Meksi demikian, hingga kini, Projo belum terlihat gelagatnya untuk ikut mendukung Prabowo. Projo sepertinya akan mendukung Ganjar.  Hal itu dibuktikan dengan Teriakan Ganjar Pranowo bergemuruh di Rakernas V Relawan Pro Jokowi (Projo), Sabtu (21/5/2022) lalu.

Banyak pihak kemudian menilai bahwa dukungan relawan Jokowi ke Prabowo atau Ganjar adalah sinyal Presiden akan mendukung keduanya. Namun hemat saya, ini bukan soal dukungan Jokowi semata, tetapi lebih dari itu ada agenda tersembunyi yang sedang dimainkan Jokowi menuju Pilpres 2024. Apa agenda itu? Mari kita simak.

Agenda Tersembunyi Jokowi

Satu satunya kepentingan Jokowi dalam pilpres 2024 adalah keberlanjutan program dan kebijakannya itu kepada penerusnya. Jokowi membutuhkan penerus kebijakannya, bukan anti tesis kebijkannya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline