Lihat ke Halaman Asli

Irvando Damanik

Mari hidup Cerdas di era Industry 4.0

Borussia Dortmund Hancur Lebur di Allianz Arena

Diperbarui: 1 April 2018   01:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber foto: themalaymailonline.com

Entah apa yang terjadi terhadap Borussia Dortmund saat menyambangi Bayern Munich dalam lanjutan Liga Jerman dini hari tadi. Bermain dengan menurunkan kekuatan penuh selain Marco Reus yang absen, Pasukan yang di arsiteki peter Stoger ini tidak mampu berbuat apa-apa di Alianz Arena. Dortmund di tekan habis-habisan dan tidak dapat menunjukkan permainan terbaik mereka. 

Bahkan pasukan yang berjuluk Die Borussen ini sudah kebobolan 5 gol di babak pertama saja yang mana pesta gol dimulai oleh sang mantan striker Robert Lewandowski setelah memanfaatkan umpan yang dikreasikan Thomas Mueller. 

Dortmund memang terlihat kesulitan membendung serangan yang dilancarkan pasukan Jupp Heynckes sejak dari awal laga. Kombinasi apik dan mematikan yang diperagakan Lewandoski, Thomas Mueller, Ribery, Robben yang didukung oleh James Rodrigues memang membuat Dortmund kewalahan untuk membendung serangan-serangan yang datang secara bertubi-tubi.

Hal ini tentunya diluar dugaan para pecinta sepak bola khususnya para penonton yang memadati Alianz arena stadion mengingat laga ketat yang selalu tersaji setiap kali kedua tim kuat di Bundesliga ini bertemu. Laga yang diharapkan berjalan ketat ternyata hanya menjadi harapan para penonton yang harus pulang tanpa melihat keseruan seperti yang sudah diprediksi sebelum laga. 

Mitchi Batsuayi dkk diharapkan menjadi salah satu tim yang menghambat laju apik yang dijalani Bayern musim ini di kompetisi lokal Jerman. Tapi semuanya diluar dugaan karena meskipun datang dan menurunkan hampir seluruh kekuatan terbaiknya, Dortmund ternyata sama sekali tidak memberikan perlawanan berarti bagi timberjuluk FC Hollywood itu.

MUsim ini, penampilan Borussia bisa dikatakan tidak terlalu impressif. Salah satu penyebabnya adalah in-konsitensi tim dalam setiap pertandingan yang dilakoni sehingga mereka sampai saat ini tertinggal jauh dari Munich yang mempunyai poin sebanyak 69 dan duduk di pimpinan klasemen sementara Bundesliga, sementara Dortmund hanyak memiliki poin 48 yang berarti selisih poin yang sangat besar yaitu 21. 

Hengkangnya striker andalan mereka Pierre-Emerick Aubameyang yang menjadi andalan dilini depan beberapa musim terakhir ini, memang sedikit mempengaruhi keseimbangan tim. 

Mitchy Batsuayi yang didatangkan dari Chelsea sebagai pemain pinjaman masih menjalani periode adaptasi walaupun secara penampilan sudah cukup baik sejak pertandingan debut bersama Borussia. Tapi nama besar yang ada pada Borrusia memang menjadikan mereka menjadi salah satu rival abadi Bayern menginat ketatnya persaingan kedua tim baik dalam kompetisi lokal maupun kompetisi eropa lainnya beberapa musim terakhir.

Sekalipun musim masih panjang, banyak yang memprediksi kalau Munich akan kembali menjadi juara Bundesliga musim 2017/2018 mengingat selisih poin yang terlalu besar dengan tim-tim yang berada dibawahnya yaitu Shalke-04 diposisi kedua, Dormund diposisi ketiga dan Leipzig diposisi ke empat. Dortmund tadinya diprediksi oleh beberapa kalangan akan menjadi salah satu penantang untuk perebutan titel bundesliga musim ini. 

Namun seiring berjalannya waktu dan permainan tim yang tidak kunjung membaik membuat posisi mereka justru teseok-seok di klasemen bahkan mereka harus berjuang untuk perebutan tiket lolos ke liga Champion eropa musim depan.

Bayern munich sendiri memang terlihat serius membenahi kekuatan tim dari musim kemusim dengan mendatangkan beberapa pemain bintang dari tim lain, sekaligus harus membajak pemain-pemain terbaik tim rival. Hal ini sudah terjadi kepada pemain seperti kepindahan Mario Gotze, Lewandoski dan Matt Hummels dari Borrusia Dortmund yang mana ketiga pemain ini merupakan pilar penting di tim utama. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline