Lihat ke Halaman Asli

irsyadunnas

Guru Swasta

3 Hobi Suami di Bulan Puasa yang Bikin Istri Makin Sayang

Diperbarui: 13 April 2023   21:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi. Foto : unsplash/Nathan Dumlao

Saya tipe orang yang tidak terikat pada satu hobi khusus. Kalaupun sedang ada trend baru atau hobi baru yang sedang ramai di masyarakat, biasanya saya hanya penikmat saja, tak sampai ketagihan apalagi jika trend ini bisa menguras kantong. 

Semisal memancing. Sampai hari ini saya tak paham, di mana seninya memancing itu? Hanya aktivitas membosankan yang tak produktif. Bahkan peralatannya pun terbilang cukup mahal. Pernah suatu ketika istrinya menegur, sebab saya beberapa kali ikut teman yang hobi memancing hingga lupa waktu.

" Abang udah kayak orang bego ah, melamun di tepi empang berjam-jam, ngarepin dapat ikan. " Ucapan istri saya suatu ketika. Setelah saya pikir-pikir, benar juga ucapan istri saya saat itu.

Belum lagi saat heboh cincin akik beberapa tahun yang lalu. Saya pun tak mengerti, banyak orang berburu cincin akik waktu itu yang katanya bernilai harga tinggi, hingga ke pelosok daerah untuk mendapatkan cincin akik jenis langka. Lagi-lagi saya beruntung tak tertarik dengan model trend seperti ini, apalagi setelah mendengar beberapa teori monkey business yang hanya menguntungkan segelintir orang. 

**

Seperti tahun-tahun sebelumnya, menghadapi rutinitas di bulan puasa yang padat jadwal, banyak orang yang tak sempat memasak di rumah untuk menu berbuka puasa, hingga terlalu sering membeli makanan di luar. Namun hal ini kurang berlaku di kehidupan rumah tangga kami. Sebagai laki-laki yang terlahir dari keluarga minang, saya diwariskan keterampilan memasak yang ternyata sangat membantu istri saya ketika ia tak sempat menyibukkan diri di dapur. 

Sejak menikah 8 tahun lalu, saya memang seringkali meng-handle beberapa pekerjaan rumah, khususnya urusan dapur. Bukan ingin memanjakan isri agar bisa bersantai tanpa beban, namun saya merasa happy saja bisa melakukan pekerjaan rumah. Saya lebih memilik masak di dapur, ketimbang diminta memotong rumput halaman rumah.

Khusus di bulan puasa ini, ada 3 hobi yang bikin istri saya senang bukan main dan ini cara lain saya untuk membahagiakannya. 

1. Hobi beres-beres rumah setelah sahur

Saya paling tidak bisa melihat barang-barang berantakan dan berserakan di rumah, apalagi piring kotor yang menumpuk. Biasanya setelah sahur, saya langsung bergegas mencuci piring-piring kotor. Maksud saya, ketika kami pergi nanti untuk aktivitas pekerjaan di luar dan pulang sudah lelah, tak perlu lagi direpotkan dan diburu-buru urusan dapur yang berantakan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline