Kasus penyebaran penyakit Mpox di Indonesia semakin bertambah 13 Oktober 2023, mencapai 38 Pasien. Data tersebut merupakan data yang dihimpun dari Kementrian Kesehatan RI hingga selasa (7/11/23), ada penambahan tiga kasus baru di hari selasa (7/11/23).
Masih dilaporkan tertular melalui kontak seksual. Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementrian Kesehatan RI dr Mazi Rein Rondonuwu menjelaskan penyebaran kasus terbaru Mpox yang sudah semakin meluas.
"Hari ini update Mpox jadi 38 kasus, tambah 3 kasus baru kemarin 35 kasus. Satu kasus asal Kota Cirebon," rincinya kepada detikcom selasa (7/11).
Rincian penyebaran kasus Mpox meliputi wilayah berikut:
DKI Jakarta: 29 kasus
Jakarta Selatan: 11 kasus
Jakarta Barat: 8 kasus
Jakarta Timur: 5 kasus
Jakarta Utara: 3 kasus
Jakarta Pusat: 2 kasus
Provinsi Banten: 5 kasus