Peran Ustaz Di Daerah Atau Ustaz Lokal Sebagai Garda Terdepan dalam Berdakwah
Ustaz di daerah sering disebut Ustaz lokal menjadi garda terdepan dalam tugas berdakwah. Berdakwah adalah sebagai tugas mulia dalam menyampaikan ajaran agama Islam sehingga sampai kepada masyarakat.
Tumbuh dari dalam dirinya sebagai tugas berdakwah dalam menyampaikan ajaran Allah SWT dan Rasul-Nya supaya ajaran Islam sampai kepada masyarakat.
Masyarakat sendiri dalam merespon dakwah para ustaz di daerah atau sering menamakan Ustaz lokal ada yang merespon positif ada juga yang merespon negatif karena bertentangan dakwahnya dengan kebudayaan atau tradisi yang ada. Saya contohkan Ada contoh ustaz di daerah yang fungsinya sebagai pejuang dakwah di daerah Palabuanratu.
Beliau mempunyai peranan penting dalam perjuangan dakwah sehingga perubahan kebiasaan negatif di masyarakat berubah menjadi kebiasaan positif sehingga dakwah yang membekas di masyarakat sebut saja tokoh Ustaz atau KH.Nasor Ansorullah.
Peran Ustaz Di daerah Atau Ustaz Lokal
Peran Ustaz di daerah atau Ustaz Lokal mempunyai peranan penting dalam menyampaikan ajaran Islam di daerah atau di masyarakat. Para ustaz di daerah tanpa pamrih dalam menyiarkan agama islam.
Ustaz di daerah diibaratkan seperti akar dalam pepohonan, kalau akarnya kuat maka pohon akan kuat walaupun pohon tersebut diterpa angin. Seperti itu pengibaratan ustaz di daerah karena mereka sebagai garda di depan dalam penyampaian ajaran Islam.
Ustaz di daerah dalam berdakwah terpusat di masjid atau mushola. Di masjid atau di mushola inilah menjadi pusat dalam berdakwah para Ustaz di daerah.
Masjid atau Mushola Menjadi Pusat dalam berdakwah