Lihat ke Halaman Asli

Irfan Fandi

TERVERIFIKASI

Menulis dan Membaca adalah suatu aksi yang bisa membuat kita terlihat beda dari orang yang disekitar kita

"Anak Penangkap Hantu", Saatnya Hantu Takut sama Anak-anak dan Jadilah Pemberani!

Diperbarui: 10 Agustus 2022   09:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Buku "Anak Penangkap Hantu" karya Adan Putra Firdaus (sumber foto : Dok Pri)

"Saatnya hantu takut sama anak-anak. Untuk semua anak-anak berani atau yang ingin jadi pemberani"

Buku "Anak Penangkap Hantu" ditulis langsung oleh Adam Putra Firdaus. Ia merupakan salah satu anak dari penulis ternama yaitu Bunda Asma Nadia dan Ayah Isa Alamsyah serta memiliki seorang kakak bernama Putri Salsa. Di dalam buku ini semua anggota keluarganya ikut berkontribusi dalam memberikan sebuah cerita untuk mendukung penulis pada karya pertamanya.

Buku "Anak Penangkap Hantu" memiliki delapan cerita seru tentang tiga sekawan, dimana Zidan dan Chacha merupakan kakak beradik serta ditemani oleh salah satu sahabatnya bernama Rafi. Mereka merupakan anak-anak pemberani yang memiliki ketertarikan tentang sebuah kejadian misteri adanya sosok hantu untuk diselidiki dan mencari tahu kebenarannya.

Setiap cerita memiliki keunikan dan daya tarik yang sangat berkesan kepada semua pembaca yang telah selesai menuntaskan semua cerita di dalam buku ini. Dengan penokohan karakter yang memakau sudut pandang orang pertama, cerita di dalam buku ini semakin hidup dan menarik untuk disimak dan diikuti bersama-sama. Selain itu karakter di dalam buku ini memiliki kelebihan dan tingkah laku yang lucu dalam setiap aksinya.

Penulis buku ini menggunakan gaya bahasa yang sangat mudah dimengerti oleh semua orang, terutama anak-anak karena buku ini sangat cocok jadi bacaan penunjang kepustakaan dalam menambah wawasan dan pengetahuan pembaca dalam meningkatkan dunia literasi di Indonesia saat ini. dengan tema islami buku ini sangat layak untuk dimiliki oleh semua orang.

Kisah pertualangan tiga sekawan : Zidan, Rafi dan Chacha di Anak Penangkap Hantu (sumber foto : Dok Pri)

Cerita yang ditampilkan oleh penulis sangat ringan dan mudah di pahami oleh siapa saja ,apalagi buku ini diperuntukkan kepada anak-anak. Kisah pertualangan di dalam buku ini sangat cocok dibaca oleh anak-anak, agar anak-anak kita mendapatkan sebuah bacaan yang memiliki kualitas dan memiliki pelajaran yang tersirat di dalamnya ketika sudah selesai membacanya.

Setiap cerita yang ada di dalam buku ini memiliki alur yang sederhana namun memiliki logika yang jelas dalam semua penjelasan dari setiap peristiwa kejadian yang sedang dialami oleh semua tokoh di dalamnya. Saya memiliki beberapa cerita yang disukai sebut saja "Uji Nyali, Siapa Takut? Dan Misteri Kamar Tiga Belas", kedua cerita ini sangat pas, berkemungkinan terjadi di sekitar kita dan isinya tidak berlebihan ketika pembaca mengikuti jalan cerita yang ditulis oleh penulis.

Setelah membaca buku ini pembaca akan dibawa ke sebuah pelajaran atau pemahaman tentang sesuatu yang terjadi di setiap kejadian memiliki sebab akibat dan ketika kita menelusuri semua kejadian yang ada dengan baik maka kita akan mendapatkan sebuah kebenaran dari suatu kejadian yang ada. Semua itu dibuktikan oleh tiga sekawan dalam penelusurannya yang memiliki rasa penasaran dan ingin tahu tinggi.

Saya sangat menikmati selama membaca buku "Anak Penangkap Hantu" mengenai kisah tentang tiga sekawan yang terdiri dari Zidan, Rafi dan Chacha. Penulis juga tidak lupa membuat sebuah karakater lucu di dalamnya yaitu dengan adanya sosok Mang Utun, seorang driver dari keluarga Zidan dan Chacha. Sosok yang selalu hadir dan dilibatkan dalams etiap pertualang tiga sekawan yang sedang dimulai.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline