Lihat ke Halaman Asli

Irfan Fandi

TERVERIFIKASI

Menulis dan Membaca adalah suatu aksi yang bisa membuat kita terlihat beda dari orang yang disekitar kita

Film Ngeri-Ngeri Sedap Masuk Daftar Top 10 Rating Terbaik Versi Letterboxd

Diperbarui: 5 Juli 2022   09:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Keluarga pak Domu dalam Film Ngeri-Ngeri Sedap (Foto : Letterboxd)

Pada minggu ini dunia perfilman Indonesia kembali mendapatkan kejutan dari Film Ngeri-Ngeri Sedap yang kembali meraih pencapaian tertinggi dari para pecinta film. Selain meraih penonton terbanyak dan berhasil mengalahkan pencapaian dari rekan sejawatnya Ernest Prakasa dari film Cek Toko Sebelah.

Film Ngeri-Ngeri Sedap sudah ditonton oleh pasukan bermarga dan tidak bermarga di seluruh Indonesia. Hingga saat ini Film Ngeri-Ngeri Sedap masih tayang dan banyak yang ingin melihat film ini berulang kali bersama seluruh anggota keluarga, lebih dari satu bulan film ini masih tayang dan tidak berpengaruh sama sekali dengan banyaknya film baru yang bermunculan dari dalam maupun luar negeri.

Selain itu Film Ngeri-Ngeri Sedap mendapatkan apresiasi dari sineas film Indonesia sebagai Film dengan cerita asli terlaris, kok bisa ? Hingga saat ini pada penayangan di hari ke-32 sudah memasuki jumlah penonton sekitar 2.662.874 penonton. Siapa yang pernah menyangka jika film ini awalnya dipandang sebelah mata malah menjadi film drama terbaik tahun ini.

Film Ngeri-Ngeri Sedap masuk Top 10 rating terbaik versi Letterboxd 2022

Film Ngeri-Ngeri Sedap ditonton oleh para tokoh politi dari berbagai partai yanga da di Indonesia (Foto : Twitter Bene Dion)

Kejutan itu tidak sampai disana, gais? Letterboxd adalah layanan jejaring sosial online yang didirikan bersama oleh Matthew Buchanan dan Karl von Randow pada tahun 2011. Ini diluncurkan sebagai aplikasi sosial yang berfokus pada berbagi pendapat tentang, dan kecintaan terhadap film, dan dikelola oleh tim kecil di Auckland, Selandia Baru.

Minggu ini Letterboxd merilis Top 10 Film yang mendapatkan rating tertinggi dari seluruh penikmat dan sineas film dunia. Film Ngeri-Ngeri Sedap masuk dalam daftar film yang memiliki rating tertinggi apda pertengahan awal di tahun 2022. Hal ini merupakan sebuah pencapaian yang tidak pernah ada yang menyangka dan diduga oleh semua orang termasuk sang sutradara Bene Dion.

"Letterboxd itu semacam media sosial pecinta film. Isinya berbagi penilaian dan pendapat soal film. Dan yang tidak terduga, rupanya Ngeri-Ngeri Sedap masuk Official Top 10 film dengan rating tertinggi paruh pertama 2022. Ga masuk akal, gais!" tulis Bene Dion di akun Twitter.

Film yang masuk dalam daftar Top 10 ini adalah #10 Alcarras dari sutradara Carla Simon, #9 Lullaby dari sutradara Alauda Ruis De Azua, #8 The Batman dari sutradara Matt Reeves, #7 Ngeri-Ngeri Sedap dari Sutradara Bene Dion Rajagukguk, #6 RRR dari sutradara S. S. Rajamouli, #5 Top Gun : Maverick dari sutradara Joseph Kosinski, #4 The Quit Girl dari sutradara Colm Bairead, #3 Marcel the Shell with Shoes On dari sutradara Dean Eleischer-Camp, #2 Kadaisi Vivasayi dari sutradara M. Manikandan dan #1 Everything Everywhere All at Once dari sutradara Daniel Scheinert dan Daniel Kwan.

Dari Top 10 ini hanya Film Ngeri-Ngeri Sedap yang berhasil terpilih dan masuk dalam rating tertinggi untuk film terbaik di pertengahan awal tahun 2022. Menurutku, film ini sangat layak mendapatkan apresiasi yang setinggi-tingginya untuk dunia perfilman Indonesia.

Ditengah masa pandemi yang menyerang seluruh isi dunia, Film Ngeri-Ngeri Sedap membawa oase baru bagi sineas-sineas tanah air untuk kembali bergairah untuk memberikan talenta dan hasil terbaik dalam kemajuan dunia perfilman Indonesia. Harapan kita adalah Film Indonesia bisa menjadi tuan rumah di negaranya sendiri,

Keunggulan Film Ngeri-Ngeri Sedap yang wajib ditonton oleh semua orang

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline