Lihat ke Halaman Asli

Irfan Maulana

Buku Dan Pena Adalah Sahabat Saya

Olimpiade Tokyo 2020 Resmi Bergulir dan Semangat Tim Indonesia

Diperbarui: 23 Juli 2021   22:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Parade defile tim Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 . Sumber : Berita Satu

Ajang kompetisi olahraga terbesar di dunia bernama Olimpiade Tokyo 2020 resmi bergulir , sempat ditunda akibat pandemi Covid-19 yang seharusnya digelar pada tanggal 24 Juli hingga 9 Agustus 2020 lalu dan kini digelar mulai pada tanggal 23 Juli hingga 8 Agustus 2020 .

Pembukaan atau opening ceremony Olimpiade Tokyo 2020 ini digelar di Tokyo National Stadium , Tokyo Jepang yang dimulai pada pukul 20.00 malam waktu setempat atau pukul 18.00 WIB yang juga disiarkan langsung oleh TVRI Nasional .

Tim Atlet-atlet Indonesia yang terdiri dari 28 atlet dan 8 cabang olahraga ini diharapkan bisa memberikan yang terbaik dan prestasi bagi Indonesia meskipun saat ini sedang dalam kondisi pandemi Covid-19 seperti sekarang ini .

Olimpiade Tokyo 2020 sendiri menjadi Olimpiade yang ke-125 setelah pertama kali diadakan pada tahun 1896 dengan tuan rumah pertama yang berlangsung di Athena Yunani . Untuk Olimpiade Tokyo 2020 ini diikuti oleh 204 negara dengan 33 cabang olahraga .

Untuk tim Indonesia sendiri sejatinya mengirimkan 28 atlet putra-putri terbaik bangsa Indonesia diantaranya adalah sebagai berikut :

Panahan , yang terdiri dari 3 putra yaitu Riau Ega Salsabila , Bagas Prastyadi , Arif Dwi Pangestu serta 1 putri yaitu Diananda Choirunisa . Lanjut Atletik , yang terdiri dari 1 putra yaitu Lalu Muhammad Zohri dan 1 putri yaitu Alvin Tehupelory .

Sementara itu dari Rowing , terdiri dari 2 putri yaitu Mutiara Rahma Putri/Melani Putri . Sementara itu Surfing , terdiri dari Rio Waida serta cadangan yaitu I Ketut Agus Aditya Putri . Lanjut Renang , yang terdiri dari 1 putra yaitu Aflah Fadlan Prawira dan 1 putri yaitu Azzahra Permatahani .

Lanjut Menembak , terdiri dari 1 putri yaitu Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba . Kemudian Angkat Besi , yang terdiri dari 3 putra yaitu Eko Yuli Irawan , Deni dan Rahmat Erwin A , dan terdiri dari 2 putri yaitu Windy Cantika Aisyah dan Nurul Akmal .

Serta Bulutangkis yang hampir setiap event Olimpiade selalu mendulang medali emas dari 1992 , 1996 , 2000 , 2004 , 2008 , dan 2016 .

Kini di Olimpiade Tokyo 2020 , tim bulutangkis Indonesia mengirimkan 7 wakil dari sektor tunggal putri yaitu Gregoria Mariska Tunjung , sektor tunggal putra yaitu Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie . 

Lanjut ganda putri yaitu Greysia Polii/Apriyani Rahayu , sementara itu di ganda putra yaitu Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan serta pada sektor ganda campuran yaitu Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti .

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline