Menggagas Peringatan Malang Bumi Hangus
Salah satu peristiwa Sejarah perjuangan Kemerdekaan di Kota Malang yang belum banyak diketahui oleh Warga Malang Sendiri adalah Peristiwa Malang Bumi Hangus. Jika Bandung lautan api begitu populer, karena sejak tahun 1975 sineas nasional telah membuat film Bandung Lautan Api namun peristiwa Malang Bumi Hangus hingga tulisan ini ditulis belum pernah diperingati.
Beberapa buku sejarah, belum menyajikan peristiwa malang Bumi Hangus sebagai salah satu peristiwa besar ditanah air, sehingga upaya penggalian sejarah tentang peristiwa tersebut butuh perjuangan keras mengumpulkan data literasinya. Reenactor Ngalam sudah sejak awal berdiri ditahun 2007 adalah penggagas awal Peringatan Malang Bumi Hangus. Beberapa peralatan replika senjata perjuangan dan seragam yang digunakan pada masa agresi militer Belanda 1 telah dibuat dan dikumpulkan dan menjadi Museum Reenactor Ngalam di Kampung Tematik Tawangsari Kampoeng Sedjarah di Kelurahan Sumbersari Kota Malang sejak 2017. Namun upaya mengangkat tema sejarah perjuangan ini, tidak akan mampu ditangani sendiri oleh Reenactor Ngalam. Dibutuhkan sinergi besar antar Stage holder di Kota Malang baik pemerintah atau swasta untuk turut andil dalam upaya mengangkat tema Malang Bumi Hangus sebagai agenda Rutin di tingkat kota Malang. Surabaya sudah punya Parade Joeang yang secara rutin digelar tiap tahun dalam rangka memperingati Hari Pahlawan di Kota Surabaya sebagai Kota Pahlawan. Di Jogjakarta rutin menggelar peringatan Serangan Umum Jogjakarta pada tiap 1 Maret dan menjadikan Jogja sebagai ibukota Perjuangan. Kota Malang juga layak diangkat sebagai Kota Pejuang dengan pahlawan Utamanya Hamid Rusdi. Semoga tulisan ini, yang diawali dari diskusi Kecil di caffe Huize Jon di jalan Majapahit malang, bisa menggugah semua pihak untuk berpartisipasi mewujudkan malang Kota Pejuang dengan titik awal mengangkat Peristiwa Malang Bumi Hangus agar dapat diperingati. Urgensi peringatan ini adalah menjadikan sejarah perjuangan kemerdekaan di Kota Malang sebagai salah satu inspirasi membangun Karakter building kota Malang Sebagai Kota Pejuang berupa semangat Nasionalisme, Cinta tanah air, bangga jadi Bangsa Indonesia dan memiliki jiwa pejuang persatuan Indonesia yang pemberani, pantang mundur dan kesatria. Salam Kota Malang Kota Pejuang, Merdeka 3x.
Titik Balik Perjuangan
Upaya sosialisasi hal ini sebagai Titik Balik Perjuangan Reenactor Ngalam kembali mengangkat sejarah masa revolusi Kemerdekaan 1945-1949 telah di mulai dengan diskusi kecil di Huize Jon pada 11 Maret 2023 dengan liputan di link sbb : https://www.kompasiana.com/irawanoke1803/640c686d3555e41d9d73eb16/huize-jon-spraken-3-bincang-sejarah-serangan-umum-kota-malang-1949
Sebelumnya telah diadakan Roadshow Spirit Budaya dan Kepahlawanan di Malang dengan mengadakan sosialisasi di 5 tempat di Kota Malang yang diadakan pada penghujung akhir tahun 2022. Berikut salah satu liputannya : https://www.google.com/amp/s/www.kompasiana.com/amp/irawanoke1803/63859f70c3ce1f33a813d152/talk-show-spirit-budaya-dan-kepahlawanan-di-malang-2
Jauh sebelumnya sejak Museum Reenactor Berdiri ditahun 2017, upaya sosialisasi terus bergulir bahkan pernah disampaikan dalam Seminar Sejarah Nasional di UGM Jogjakarta pada Tahun 2018 dan giat lainnya seperti liputan berikut :
https://www.google.com/amp/s/www.kompasiana.com/amp/bloggerkompasianareenactor/5c4811f9677ffb66c06f1a07/belajar-sejarah-bersama-komunitas-reenactor-ngalam
Apa itu Reenactor Ngalam, terus saja ditanyakan semoga liputan Channel YouTube berikut mampu menjawab :
https://youtu.be/DhniqjU8dwc
Titik balik ini semakin memperkuat dengan Diskusi via Telephone pada Senin Pagi, 10 April 2023 dengan Bapak Agung Buana, salah seorang pegiat sejarah dan haritage Kota Malang yang sekarang aktif di kegiatan Malang Retro. Diskusi kali ini semacam nostalgia upaya mengangkat malang bumi hangus sebagai salah satu satu sajian sejarah yang wajib diperjuangkan bersama oleh beberapa pihak.
Berikut postingan saya di Facebook mungkin bisa membantu memahami peristiwa Malang Bumi Hangus yang merupakan bagian dari Peristiwa agresi Militer Belanda 1 di Malang bisa dibaca dilink sbb : https://fb.watch/jPI7VJtKvE/