Lihat ke Halaman Asli

Ira Lathief

TERVERIFIKASI

A Friend for Everybody, A Story Teller by Heart

Inilah Sup Ayam yang Berkhasiat untuk Kecantikan

Diperbarui: 2 September 2017   20:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Pribadi

Seperti apa rasanya makan sup ayam yang bisa bikin cantik??

Beberapa waktu lalu saya bersama beberapa Food Blogger dari Blogger Crony berkesempatan mencoba Sup Ayam Premium yang sangat terkenal di Jepang , yang mengandung Kolagen dan di klaim berkhasiat  untuk kecantikan dan kesehatan kullit. 

Fyi, Kolagen merupakan salah satu protein penyusun tubuh yang memiliki daya tahan terhadap tekanan. Karena itulah, kulit yang mengandung kolagen tinggi akan lebih kenyal dan elastis, sehingga tak mudah berkerut. Banyak cara untuk menambah kadar kolagen dalam tubuh, misalnya  dengan memakai ragam produk kecantikan yang mengandung protein, minuman berkolagen, sampai makanan. Untuk makanan yang mengadung kolagen sendiri , saat ini juga sedang menjadi tren baru. Dan ada sebuah restoran di Jepang bernama Tsukada Nojo yang sangat terkenal dengan menu menu nya yang mengandung Kolagen. Resto Tsukada Nojo baru saja membuka cabang di Indonesia (Jakarta), dengan nama Bijin Nabe yang berlokasi di Plaza Indonesia lantai 5. 

Dokumentasi Pribadi


Dokumentasi Pribadi

Resto Tsukada Nojo ini sendiri kalau di Jepang adalah salah satu Chain Restoran yang terkenal dengan ratusan cabang, dan juga sudah banyak di dapati di negara tetangga seperti Singapura dan Filipina dengan nama Resto Bijin Nabe yang punya andalan menu Beauty Hot Pot

Sup Ayam Kolagen ini sendiri dibuat dari kaldu ayam yang direbus selama 8jam dengan menyertakan tulang tulang ayam Jidori hingga larut dan menghasilkan protein tinggi. Kolagen yang diperoleh murni dari kaldu alami ayam dengan proses yang panjang. Setelah 8 jam, kaldunya lantas didinginkan hingga membeku dan berbentuk seperti puding.  Kolagen dalam Sup Ayam dan mengandung protein tinggi ini sangat baik dikonsumsi bagi mereka yang sadar akan anti-penuaan atau aging.

Di Resto Bijin Nabe, menu yang mengadung Kolagen bukan cuma Sup Ayam Kolagen juga, tapi juga banyak pilihan menu lain yang tentu saja mengandung kolagen seperti Ramen, Udon dan lain lain. Untuk harga Sup Ayam Kolagen di Bijin Nabe dibanderol Rp 298- 450 ribu dalam porsi medium untuk 2-3 orang.

Yang pastinya setelah makan sup Kolagen ini, wajah saya pun terlihat lebih bersinar sinar kan...hehehe

Dokumentasi Pribadi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline