Lihat ke Halaman Asli

ira raudah

mahawasiswa

Manajemen Sumber Daya Manusia Pendidikan

Diperbarui: 12 Mei 2022   14:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Manajemen sumber daya pendidikan biasanya disebut juga sebagai manajemen tenaga pendidik dan kependidikan. Nah, sebelum kita membahas lebih jauh mengenai manajemen pendidik dan kependidikan ini kita harus mengerti terlebih dahulu arti dari manajemen dan tenaga pendidik dan kependidikan itu sediri. 

Definisi Manajemen

berbagai macam definisi manajemen sebernarnya telah banyak di kemukakan, Apa sebenarnya manajemen itu? secara etimologi manajemen sendiri berasal dari kata Prancis kuno yaitu management. management itu sendiri memiliki arti melaksanakan atau mengatur. Sedangkan dalam bahasa Inggris adalah manage yang berarti mengelola, membimbing, dan mengawasi. 

Jika kita membuat suatu pembatasan atau definisi tentang manajemen maka dapat di kemukakan sepeti ini "bekerja dengan orang-orang untuk mencapai tujuan organisasi dengan pelaksaan dengan fungsi-fungsi perencanaan (planning), pengorganisasian (organizatior), penyusunan personal (satffing), pengarahan dan kepemimpinan (leading), dan pengawasan (controling)". 

Definisi Tenaga Pendidik dan Kependidikan

Jika di lihat dari organisasi pendidikan, tenaga pendidik dan kependidikan ini merupakan sumber daya manusia potensial yang turut berperan dalam mewujudkan tujuan pendidikan nasional. 

Adapun definisi tenaga kependidikan menurut Undang-Undang No.20 Tahun 2003 Tentang Pendidikan Nasional Pasal 1 ayat 5 dan 6 di jelaskan bahwa tenaga pendidik dan kependidikan adalah anggota masyarakat yang mengabdikan diri dan di angkat untuk menunjang penyelenggaraan pendidikan. 

Sedangkan pendidikan adalah tenaga kependidikan yang berkualitas serta berpartisipasi dalam menyelenggarakan pendidikan.

Nah, setelah kita mengetahui definisi dari manajemen dan definisi dari tenaga pendidik dan kependidikan sekarang mari kira bahas mengenai definisi manajemen tenaga pendidik dan kependidikan.

Definisi Manajemen Tenaga Pendidik dan Kependidikan

Sebelum kita menguraikan definisi manajemen tenaga pendidik dan kependidikan kita akan terlebih dulu memaparkan definisi manajemen sumber daya manusia.

  • Manajemen sumber daya manusia merupakan serangkaian sistem yang terintegrasi, dan bertujuan untuk meningkatkan performansi SDM (Sumber Daya Manusia).
  • Manajemen sumber daya manusia adalah penarikan, seleksi, pengembangan, pemeliharaan, dan penggunaan sumber daya manusia untuk mencapai tujuan, baik tujuan individu maupun organisasi.
  • Manajemen sumber daya manusia adalah pengelolaan dan pendayagunaan sumber daya manusia.
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline