Film pendek diyakini sebagai salah satu media yang tepat untuk memupuk pendidikan antikorupsi. Melalui film pendek pesan-pesan antikorupsi dapat disisipkan. Kreativitas dibutuhkan agar pesan-pesan pada film dapat dicerna oleh penonton.
Oleh sebab itu, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyelenggarakan Anti-Corruption Film Festival (ACFFEST). Anti-Corruption Film Festival (ACFFEST) merupakan ajang kreasi, eksibisi, dan forum diskusi yang digagas dan dikelola oleh Direktorat Sosialisasi dan Kampanye Antikorupsi KPK. ACFFEST pertama kali digelar pada tahun 2013. Ajang tahunan ini diharapkan dapat mengajak anak muda untuk ikut berpartisipasi aktif dan kritis dengan menuangkan ide dalam bentuk film pendek sebagai kontribusi dalam mengkampanyekan nilai-nilai antikorupsi.
Salah satu finalis film pendek antikorupsi dari hasil ajang ACFFEST 2019 adalah HP Dinas. Film garapan Salman Film Academy ini diproduseri oleh Iqbal Alfajri dengan penulis naskah Aisyah Amirah Nasution dan Destri Tsurayya Istiqomah sebagai sutradara. Saat mengikuti ajang ini banyak ide antikorupsi yang muncul di kepala kami. Lalu kami memutuskan untuk mengangkat tentang pentingnya sebuah amanah bagi seorang pemimpin yang menjadi panutan warga.
Film HP Dinas bercerita tentang hidup Pak Hidayat yang berubah saat dia terpilih menjadi ketua RW. Dia dipinjamkan sebuah HP dinas untuk pekerjaannya. Karena benda itu masalah baru muncul di rumahnya. Eboy, anaknya, ternyata masih perlu diajari tentang amanah.
Di penghujung tahun 2023 lalu kami dihubungi oleh divisi Pendidikan Anti Korupsi (PAK) KPK. Mereka hendak mengalihmedia film pendek HP Dinas ke bentuk komik. Ada beberapa film finalis ACFFEST lainnya yang juga dibuat komik. Masing-masing film dianggap mewakili cerita anti korupsi untuk berbagai jenjang. Mulai usia PAUD, SD, hingga SMP. HP Dinas menjadi komik yang ditujukan untuk kampanye anti korupsi di tingkat SMP.
Kami merasa amat bersyukur HP Dinas diberi jalan yang lebih jauh lagi. Lewat komik, kisah ini dapat memberikan pesan inspiratif untuk anak-anak sekolah.
Penasaran dengan filmnya? Silakan cek di link berikut: https://www.youtube.com/watch?v=VfCHFCq1nJs
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H