Lihat ke Halaman Asli

Intan Melady

lowkey person

PMM UMM 73 Berikan Pengenalan Bahasa Asing pada Siswa SD Negeri 1 Ngabab

Diperbarui: 30 September 2021   12:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Dalam rangka memberikan edukasi serta pengetahuan yang lebih luas untuk siswa-siswi sekolah dasar, kelompok Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Universitas Muhammadiyah Malang 73 menggagas program kerja “Pendampingan proses pembelajaran siswa SDN 1 Ngabab pada masa pandemi Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan”. Program tersebut mengenalkan tiga bahasa asing yakni Inggris, Arab, dan Mandarin.

Dokpri

Kegiatan yang dilakukan oleh kelompok 73 ini merupakan salah satu bentuk untuk mengenalkan bahasa asing karena minimnya wawasan terkait pengenalan dasar pendidikan pada beberapa siswa-siswi SDN 1 Ngabab. Hal tersebut juga tak terlepas dari kurangnya penekanan materi pelajaran secara praktik seperti, speaking dan listening.

Terlebih di masa pandemi Covid-19 saat ini, mereka merasa kesulitan karena adanya beberapa faktor yang melatarbelakangi. Seperti, terbatasnya waktu pembelajaran yang diberikan oleh guru SDN1 Ngabab, serta kurang maksimalnya pendampingan orangtua di rumah.

Dokpri




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline