Lihat ke Halaman Asli

Membangun Karakter Siswa melalui Persami SMPN 2 Pegandon

Diperbarui: 2 Juli 2024   21:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi SMPN 2 Pegandon

Pada akhir pekan lalu, tepatnya 29-30 Juni 2024, siswa-siswa SMP Negeri 2 Pegandon mengikuti kegiatan kemah Persami yang diadakan di barak TNI AD Kodam IV Diponegoro, Bantir Sumowono, Kabupaten Semarang. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk mengembangkan kompetensi dalam hal kecakapan hidup, tetapi juga untuk memperkuat karakter dalam suasana yang berbeda dari kehidupan sehari-hari, siswa diajak untuk belajar tentang kerjasama tim, kepemimpinan, dan ketahanan mental. Aktivitas-aktivitas seperti bangun pagi, merapikan tempat tidur di barak dan merawat lingkungan sekitar menjadi sarana pembelajaran yang efektif bagi mereka.

Keseruan juga tidak kalah pentingnya dalam kegiatan kemah ini. Malam hari diisi dengan kegiatan api unggun yang penuh semangat. Siswa-siswi berkumpul di sekitar api unggun sambil bernyanyi, bercerita, dan berbagi pengalaman. Suasana hangat dan penuh keakraban ini memperkuat ikatan sosial antar siswa serta membangkitkan semangat persatuan.

Pentas seni menjadi ajang bagi kreativitas siswa untuk bersinar. Dengan bimbingan Bapak Ibu guru SMPN 2 Pegandon, mereka menampilkan berbagai bakat dan minat dalam bentuk drama, musik, tari, dan berbagai pertunjukan seni lainnya. Inisiatif dan keberanian untuk tampil di depan orang banyak menjadi pembelajaran berharga bagi siswa dalam mengasah percaya diri dan kemampuan berkomunikasi mereka.

Dokumentasi SMPN 2 Pegandon

Selain itu, kedisiplinan juga menjadi fokus dalam kegiatan kemah ini. Bapak Ibu guru melatih siswa-siswi untuk bangun pagi secara teratur, melakukan olahraga pagi, serta menjaga kebersihan dan ketertiban lingkungan. Disiplin ini tidak hanya berlaku di saat kegiatan, tetapi diharapkan juga dapat menjadi kebiasaan positif yang mereka bawa pulang ke sekolah dan kehidupan sehari-hari mereka.

Setelah menghabiskan waktu yang berharga dan penuh makna di barak TNI AD Kodam IV Diponegoro tersebut, siswa-siswi kembali ke sekolah dengan kondisi sehat dan bahagia. Bapak Ibu guru SMP N 2 Pegandon berharap bahwa pengalaman bersama dalam kegiatan kemah ini dapat memberi mereka banyak pelajaran berharga yang tidak hanya terbatas pada pengetahuan praktis, tetapi juga nilai-nilai kepemimpinan, kerjasama, dan kreativitas yang akan mereka terapkan dalam kehidupan masa depan mereka.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline