Lihat ke Halaman Asli

Inspirasiana

TERVERIFIKASI

Kompasianer Peduli Edukasi.

Taman Baca di Sudut Desa

Diperbarui: 28 Maret 2022   17:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Taman baca di sudut desa- dok. Inspirasiana

Aku dengar orang kota pintar-pintar
Karena mereka punya banyak buku bacaan
Aku menoleh ke kiri dan kanan mencari kabar
Di manakah dapat kutemukan kepintaran 

Tapi aku terhenyak diam
Seolah masa depanku kelam
Aku tak menemukan perpustakaan
Di mana bisa kutemukan buku bacaan 

Tetiba ada berita masuk ke desa
Di ujung sebelah sana
Katanya ada yang ingin membuka taman baca
Kucoba perlahan memeriksa 

Terkejut aku namun bahagia
Kulihat tumpukan buku di atas meja
Juga beberapa tersusun di rak baca
Ada pula sambutan senyum ramah nan bahagia 

Aku ketahuan
Usahaku perlahan datang segera diketahui
Namun aku tidak dimarahi
Diajaknya melihat-lihat beragam sumber bacaan 

Aku senang
Di sekolah hanya buku pelajaran bisa kubaca
Di tempat ini aku bisa baca yang lainnya
Taman Baca Inspirasiana membawa terang 

Terima kasih kakak-kakak tersayang
Di manapun kalian berada sekarang
Buku-buku yang dikirimkan
Sungguh berguna bagiku di pedalaman 

Semoga aku bisa pintar juga seperti kakak-kakak yang tinggal di kota 

...

Ditulis untuk Inspirasiana oleh seorang kawan peduli literasi

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline