Lihat ke Halaman Asli

Inspirasiana

TERVERIFIKASI

Kompasianer Peduli Edukasi.

Profil Veda Ega Pratama, Pembalap Cilik Berprestasi Peserta Parade MotoGP Mandalika

Diperbarui: 18 Maret 2022   05:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Profil Veda Ega Pratama pembalap cilik bersama Presiden Jokowi dan pembalap MotoGP - dok Tribun Jakarta

Veda Ega Pratama tampak sangat bahagia kala berjumpa langsung dengan Presiden Jokowi dan sejumlah pembalap kelas dunia yang akan mengikuti Pertamina Indonesia Grand Prix MotoGP Mandalika pada Minggu 20 Maret nanti.

Banyak orang yang penasaran dengan profil si pembalap cilik yang tampak berfoto bersama para pembalap terkenal dunia itu. Siapakah Veda Ega Pratama?

Veda Ega Pratama adalah remaja berusia 13 tahun asal Gunung Kidul, DI Yogyakarta. Ia bergabung dengan tim balap Honda. Kecil-kecil cabe rawit pantas disematkan pada Veda Ega Pratama.

Meskipun masih sangat muda, dia sudah mencetak prestasi gemilang pada ajang Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2022 yang digelar di Sirkuit Losail Qatar pada 6 Maret 2022 lalu.

Veda Ega juara ketiga Asia Talent Cup di Qatar - dok AHM

Gagal menyelesaikan lomba pada putaran pertama setelah terjatuh di lap ketiga, Veda Ega tidak menyerah. Pada putaran kedua, pembalap belia itu berhasil naik podium bersama Hamad Alsahouti yang finish di posisi kedua dan pembalap asal Jepang Amon Odaki yang finis di urutan pertama.

Yang istimewa, Veda Ega meraih juara ketiga meski harus bersaing dengan para pembalap yang lebih berpengalaman dan lebih tua usianya darinya. 

Salah satu aksi save Veda Ega bahkan dipuji akun Youtube resmi Asia Talent Cup sebagai aksi mirip Marc Marques, pembalap senior MotoGp.



Veda Ega Pratama masih duduk di bangku kelas VII SMPN 2 Wonosari, Gunung Kidul. Veda Ega tertarik terjun ke dunia balap karena didikan ayahnya, Sudarmono.

Sudarmono adalah mantan pembalap nasional. Di bawah bimbingan ayah tercinta, Veda Ega sudah membalap sejak usia 6 tahun di ajang motocross.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline