Lihat ke Halaman Asli

Inosensius I. Sigaze

TERVERIFIKASI

Membaca dunia dan berbagi

Ada 5 Alasan Pentingnya Resolusi Harian sebagai Solusi Hidup Sukses

Diperbarui: 3 Januari 2022   03:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ada 5 alasan pentingnya resolusi harian sebagai solusi hidup sukses | Dokumen pribadi oleh Ino

Keputusan kecil setiap hari akan berdampak besar pada kesuksesan nanti.

Resolusi adalah kata terlaris pada akhir dan awal tahun. Kata "resolusi" adalah kata bahasa Perancis resolusion yang dalam bahasa Latin dikenal resolutio. Atau dalam bahasa Jerman Aufloesung yang berasal dari kata kerja bahasa Perancis resoudre yang berarti memutuskan dalam kaitannya dengan kepentingan saat ini.

Sedangkan istilah resolusi itu terhubung dengan istilah lain yang berarti pernyataan niat, keputusan, ekspresi kehendak, saran dan bahkan terdengar formal seperti deklarasi kehendak. 

Kalau dimengerti dalam arti seperti itu, pertanyaannya mengapa orang hanya marak bicara pada saat akhir dan awal tahun? Seakan-akan resolusi itu hanya penting pada awal tahun. 

Tulisan ini lebih merupakan solusi agar siapa saja bisa membuat resolusi bukan sekali pada awal tahun baru 2022, tetapi lebih intens sebuah resolusi harian sepanjang tahun 2022 sebagai solusi hidup sukses. Mengapa resolusi harian itu sangat penting untuk hidup sukses?

1. Hidup manusia setiap hari adalah suatu keputusan

Berangkat dari pengalaman pribadi, saya menyadari bahwa setiap hari saya mengambil suatu keputusan entah itu keputusan besar atau kecil yang sifatnya sementara dan praktis. 

Pengalaman membuat keputusan harian itu, tentu bukan hanya merupakan pengalaman pribadi saya saja, tetapi hampir pasti setiap orang melakukan itu.

Ada hal yang jarang disadari bahwa keputusan harian tidak dianggap sebagai resolusi penting. Resolusi yang dianggap penting dan berarti kalau resolusi itu diambil pada akhir tahun lalu dan pada awal tahun ini, lalu dan berdampak besar bahkan heboh.

Sebenarnya konsep tentang resolusi sangat tergantung pada siapa yang memutuskannya dan siapa yang melihatnya. Bagi saya, resolusi yang penting itu adalah resolusi harian.

Berjuang menepati rencana setiap hari yang sudah direncanakan pada malam sebelum tidur atau pada pagi hari setelah bangun tidur merupakan cara yang paling dekat dengan pelaksanaan dari sebuah resolusi. Dan saya merasakan resolusi harian itu berdampak besar sekali.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline