Lihat ke Halaman Asli

Wawali Bekasi Pimpin Apel di Bekasi Timur

Diperbarui: 17 Juni 2015   19:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

apel aparatur di lingkungan Kecamatan Bekasi Timur

apel aparatur di lingkungan Kecamatan Bekasi Timur

BEKASI - Wakil Wali Kota Bekasi Ahmad Syaikhu menjadi pembina apel aparatur di lingkungan Kecamatan Bekasi Timur. Apel itu berlangsung di halaman Kelurahan Bekasi Jaya, pada Senin, (27/10/2014).

Dalam arahannya, Syaikhu berpesan agar aparatur pemerintah Kota Bekasi mengikuti apel pagi ini untuk menambah motivasi dan semangat kerja dalam mewujudkan visi Kota Bekasi yang maju, sejahtera dan ihsan.

“Utamanya untuk mencapai pelayanan yang maksimal untuk masyarakat. Mulai dari pelayanan administrasi kependudukan berbagai bidang lainnya hingga menyelesaikan berbagai permasalahan di masyarakat” ujar Syaikhu. Usai apel, Syaikhu memimpin rapat koordinasi di aula Kelurahan Bekasi Jaya. Dalam kesempatan itu, setiap lurah hingga kepala UPTD di Kecamatan Bekasi Timur menyampaikan  berbagai permasalahan yang ada di masyarakat. Semisal, masalah titik sampah liar, pembebasan lahan untuk infrastruktur, pendapatan PBB, perbaikan sejumlah fasilitas kantor dan sekolah. Untuk itu, mereka juga diminta untuk saling berkoordinasi dalam mencari solusi bersama.

“Hal ini menjadi usaha kami dalam menyelesaikan setiap persoalan di masyarakat. Selain itu, saya berharap ada perubahan pelayanan yang dapat dirasakan oleh masyarakat, misalnya, dari perbaikan kondisi kantor dan pelayanannya,” harap Syaikhu.

Reporter : Utami Sulistiowaty Editor : Hermawan Sumber : http://infonitas.com/bekasi/2014/10/27/wawali-bekasi-pimpin-apel-di-bekasi-timur/




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline