Mudik adalah tradisi yang selalu dinanti masyarakat Indonesia. Hal ini dikarenakan adanya waktu libur yang bersamaan. Beberapa hari lagi hari raya Idul Fitri akan dirayakan. Banyak masyarakat yang sudah mudik ke kampung halaman.
Manfaat mudik sangat banyak. Selain sebagai waktu bersilaturahmi dengan sanak saudara, momen mudik pun dapat bermanfaat untuk mengenalkan kearifan lokal tempat-tempat yang kita kunjungi. Mudik pun berburu keberkahan dari nilai kebaikan silahturahmi. Silahturahmi mengantarkan kita untuk memperoleh doa restu dari orang tua.
Rasa syukur akan diberikannya kesehatan, waktu, dan rezeki juga hikmah dari mudik. Saat mudik pun kita dapat mengenalkan silsilah keluarga kepada anak-anak kita. Bonus dari mudik adalah kita dapat refreshing juga. Saat mudik kita mengunjungi tempat-tempat dimana keluarga kita tinggal. Kita pun tentunya melewati beberapa tempat untuk menuju tempat tinggal keluarga kita. Kesempatan inilah yang dapat kita manfaatkan untuk wisata kuliner atau mencari suasana baru dengan menikmati alam ciptaan Alloh SWT.
Waktu mudik tinggal beberapa hari lagi menjelang idul fitri. Saya bersama keluarga berencana mudik setelah beres sholat idul fitri dan bersilaturahmi bersama tetangga-tetangga. Kita harus mempersiapkan mudik dengan sebaik-baiknya agar perjalanan mudik kita berjalan dengan lancar.
Hal-hal yang kita persiapkan adalah fisik dan stamina yang fit. Mengecek kendaraan yang akan digunakan. Menyiapkan perbekalan dan dan pakaian ganti yang disesuaikan dengan berapa lama kita akan mudik. Obat-obatan pribadi juga harus dipersiapkan. Tak lupa kita berpamitan kepada tetangga untuk menitipkan rumah kita selama mudik. Serta mengecek listrik dan kompor saat kita akan pergi.
Selamat merayakan hari kemenangan bersama sanak saudara. Selamat mudik dengan lancar. Semoga kita mendapatkan berkah Ramadhan. Serta dapat bertemu dengan bulan suci Ramadan kembali dalam keadaan sehat, penuh keberkahan, dan rizki yang berkah. Aamiin ya rabbal alamiin🤲🤲🤲
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H