Lihat ke Halaman Asli

H.I.M

TERVERIFIKASI

Loveable

Kisahku dan Asyiknya Berkontribusi Demi Kelestarian Alam di Sekitar

Diperbarui: 18 Juni 2022   14:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gerakan Menjaga Kelestarian Alam | Sumber Situs Bisnis UKM

Banyak orang menilai bahwa saat ini bumi sedang tidak baik-baik saja. 

Mengapa demikian? 

Munculnya berbagai pemberitaan terkait bencana alam seperti banjir, longsor, abrasi, hingga kekeringan di banyak tempat menjadi sedikit bukti bahwa alam kini seakan sudah tidak bersahabat.

Isu pemanasan global pun telah menjadi topik serius tidak hanya di kalangan akademisi serta pemerhati lingkungan namun sudah jadi pembahasan di masyarakat global. 

Pencairan Salju Di Kawasan Punjak Jayawijaya, Papua| Sumber Situs Mongabay

Penurunan Luas Hutan Di Pulau Kalimantan | Sumber Ahmad Turamsili via Kompas.com

Apa yang ada dipikiran sobat Kompasiana ketika melihat 2 fenomena di atas? Pasti ada keprihatinan dalam diri kita dimana melihat begitu besar perubahan terjadi di negara kita.

Fenomena salju abadi di pegunungan Jayawijaya, Papua telah menjadi kebanggaan tersendiri dimana Indonesia merupakan negara tropis yang dilalui garis kathulistiwa. Ironisnya kurang dari 20 tahun, kondisi salju dipuncak gunung mengalami penipisan. 

Kondisi hutan di Kalimantan pun tidak jauh berbeda. Jika dulu Kalimantan dianggap sebagai salah satu paru-paru dunia sepertinya beberapa tahun ke depan julukan tersebut akan hilang secara sendiri. Mengingat luas hutan di Kalimantan mengalami penurunan drastis. 

Kisah Pengalamanku Berkontribusi Untuk Lingkungan

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline