Lihat ke Halaman Asli

H.I.M

TERVERIFIKASI

Loveable

Pantun | Kisah Magang Si Tuti

Diperbarui: 1 November 2021   08:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Resepsionis di Tempat Kerja. Sumber Vocasia

Pergi tamasya ke daerah Pati
Beli batik berbagai motif
Ini pengalaman magang dari Si Tuti
Sebagai resepsionis di perusahaan otomotif

Makan tempe sambal terasi
Perut lapar ditambah roti
Kuliah ambil jurusan komunikasi
Bertugas layani tamu sepenuh hati

Beli makan bebek panggang
Tengah jalan dicegat ninja
Sungguh bermanfaat mengambil magang
Ilmu teraplikasi di dunia kerja

Kuda dicambuk pakai cemeti
Berlari cepat di jalan TB Simatupang
Bahagia benar nasib si Tuti
Selesai magang kecantol bos Jepang

Pasang marka agar patuh
Marka hilang secara misteri
Seperti mendapat durian jatuh
Tuti dilamar atasan sendiri

--SANTUN (Senin Berpantun)--

#HIM #Chapter_38

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline