Lihat ke Halaman Asli

Indonesian Writer

Konten Marketing

Menarik! Inilah 7 Teknik Mudah Membuat Copywriting Berkualitas!

Diperbarui: 12 Oktober 2022   09:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sekarang ini, digitalisasi menjadi semakin berkembang. Tidak sedikit pelaku UMKM yang menggunakan teknologi serta internet untuk memperluas jangkauan pasar yang mereka miliki. Teknik digital marketing ini memiliki banyak cabang yang bisa dipelajari. Salah satunya ialah copywriting.


Copywriting sendiri memiliki arti secara umum merupakan tulisan yang bertujuan mengajak atau persuasif sehingga bisa mempengaruhi pembacanya. Dengan menggunakan copywriting, Anda dapat membangun citra produk, menyampaikan pesan, hingga akhirnya meningkatkan omzet penjualan.

Teknik Mudah Membuat Copywriting Berkualitas


Setelah Anda mengetahui pengertian copywriting, berikutnya adalah mencari tahu teknik untuk membuat copywriting yang berkualitas. Berikut sejumlah tahap untuk membuatnya, antara lain:

  • Pahami Produk dengan Baik

Hal paling penting yang harus diketahui ketika membuat copywriting adalah product knowledge. Jangan sampai, copywriter atau penulis tidak mengetahui produk yang ditawarkan. Tentu saja hasilnya akan jadi membosankan, hambar serta tidak memiliki sentuhan nyata.

Memahami product knowledge menjadi rahasia agar dapat melahirkan emosi pembaca pada produk yang ditawarkan. Ada beberapa hal yang harus ada di dalam product knowledge ini seperti fitur dasar, fitur yang diunggulkan serta keuntungan yang akan diperoleh.

Sehingga, ketika Anda ingin membuat copywriting produk, tidak ada salahnya untuk mempelajari product knowledge yang dimiliki oleh produk tersebut.

  • Tentukan Audiens Anda

Teknik berikutnya untuk membuat copywriting adalah menentukan audiens. Jangan salah, membuat copywriting tidak begitu saja asal dibuat. Anda membutuhkan tujuan serta sasaran yang jelas.

Untuk menentukan audiens, Anda harus menentukan lokasi yang disasar, kemudian usia serta jenis kelamin, terakhir minat dan kebiasaan.

  • Buat Headline Menarik

Hal lain yang tidak kalah penting untuk Anda perhatikan adalah membuat headline yang menarik. Headline merupakan unsur penting dan mempunyai selling poin lebih, serta ditulis secara singkat. Headline juga bisa dikatakan sebagai judul.

Seperti yang kita ketahui, judul yang menarik nantinya akan menentukan apakah konsumen akan tertarik membaca copywriting yang telah dibuat atau langsung melewati headline tersebut.

  • Gaya Bahasa yang Digunakan

Ketika menulis copywriting, Anda juga harus memperhatikan masalah gaya bahasa. Ada beberapa unsur gaya bahasa yang harus diperhatikan seperti eksploratif. Gaya bahasa eksploratif ini adalah menggali keunggulan produk yang nantinya akan diiklankan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline