Lihat ke Halaman Asli

Rachmad Yuliadi Nasir

Jurnalis Independent

Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW 1438 H di Balaikota Banda Aceh

Diperbarui: 23 Februari 2017   16:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Maulid di balaikota Banda Aceh

JAKARTA-Independent, Ada hajatan besar di halaman balaikota Banda Aceh. Pada hari Rabu, 22 Februari 2017, panitia telah memasang tenda besar di samping kantor Walikota Banda Aceh. Spanduk raksasa juga tertampang di ujung Taman Sari.

Walikota Banda Aceh bekerjasama dengan dinas Pariwisata dan dinas syariat Islam mengelar acara kenduri maulid Nabi Muhammad SAW 1438 H, pada hari Kamis pagi, 23 Februari 2017. Acara khusus ini bertemakan," Jadikan Teladan Rasulullah Dalam Meningkatkan Ukhuwah Islamiyah."."

Dengan peringatan maulid ini semoga dapat meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah SWT. Sesuai thema maka semoga kita dapat meneladani akhlak dan sifat-sifat Rasulullah, dan mengaktualisasikannya dalam kehidupan sehari-hari demi memperkuat persatuan umat Islam.

Terlihat hadir tamu khusus dari Jakarta yaitu ustad Yusuf Mansur yang datang bersama istri tercinta. Ini adalah kedatangan pertama istri ustad Yusuf Mansur di kota Banda Aceh.

Acara ini juga dihadiri oleh 1.000 orang lebih undangan. Ada 100 orang penyandang disabilitas, anak-anak yatim, anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOMPINDA) serta jurnalis. Terlihat juga rombongan calon walikota pemenang pilkada 2017 kota Banda Aceh, Aminullah Usman-Zainal Arifin.

Panitia juga memberikan santuan untuk 100 orang anak yatim yang diberikan secara simbolis untuk 6 orang anak yatim oleh Walikota Banda Aceh

Rangkaian acara antara lain: kalam Ilahi, Shalawat Badar, sambutan panitia, santunan anak yatim, ceramah wali kota Illiza Sa'aduddin Djamal, ceramah agama oleh ustad Yusuf Mansur dan doa serta makan kenduri maulid secara bersama-sama. 

Walikota Banda Aceh dengan ustad Yusuf Mansur

Ada kuah belanga dan aneka hidangan lainnya. Terlihat lebih dari 50 buah hidangan khusus yang disiapkan oleh panitia.

Aneka Hidangan

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline