Hari ini hening sepi seolah pagi tengah tertidur dengan nyenyak
Tiada suara ketika embun yang basah perlahan menguap meninggalkan jejak di daun-daun yang bergoyang
Sinar mentari yang hangat menyeruak masuk ke lantai hutan, melalui ranting-ranting yang mulai berderik pelan
Kemana suara burung dan jangkrik dan hewan-hewan kecil yang biasanya sudah bangun di jelang siang?
Pagi seolah mati ketika seorang gadis mengeluarkan butiran berlian basah dari kedua matanya
Menetes-netes sang berlian meninggalkan jejak di jalan setapak yang ia lalui sambil berlari
Menerobos semak dan perdu yang penuh duri menggores kulit seputih susu
Sepatah apa hati yang suci hingga memuntahkan berlian murni?
Sang gadis berhenti di tepi sungai dengan air yang berkilat-kilat diterjang sinar mentari yang memanas
Jemari lentik meraih beningnya air yang dingin yang ia reguk untuk sedikit memuaskan dahaga