Usaha sampingan adalah cara lain dalam menghasilkan pendapatan bulanan buat Anda yang sudah bekerja. Usaha ini juga dapat dilakukan dengan beragam cara, mulai dari membuka usaha dengan merek sendiri ataupun dengan waralaba (franchise).
Keuntungan berbisnis dengan sistem waralaba adalah Anda cukup menyiapkan modal mulai jutaan hingga ratusan juta rupiah tanpa perlu lagi memikirkan konsep dan merek usaha Anda. Sebaliknya keuntungan berbisnis dengan merek sendiri adalah Anda tidak perlu membayar royalty fee namun Anda harus menyiapkan konsep usaha, merek dan segala keperluan usaha sendiri.
Di Indonesia, saat ini banyak bermunculan berbagai macam makanan dan minuman kekinian. Kebiasaan orang Indonesia yang selalu konsumtif dan menyukai jajanan "didepan mata" membuat bisnis makanan dan minuman adalah bisnis yang paling tepat mendatangkan keuntungan yang menjanjikan.
Pelanggannya juga beragam mulai dari anak-anak sekolah hingga keluarga sehingga bisnis ini cocok untuk segala usia. Berikut beberapa bisnis yang patut Anda coba.
1. Sate Taichan
Sebagian besar orang pasti hanya mengenal sate ayam berbumbu kacang yang berasal dari Madura. Namun jangan salah, ada satu sate lagi yang sedang tren di Indonesia. Namanya sate taichan. Awalnya sate ini dijual oleh Bapa Amir di daerah Senayan, saat ini sate taichan sudah banyak ditemukan di hampir beberapa titik keramaian kota. Sate taichan adalah sate yang diberi bumbu garam dan jeruk nipis kemudian dibakar. Sate taichan disajikan lbih nikmat dengan lontong dan sambal cabai pedas.
2. Thai Tea
Meskipun tidak seheboh makanan dan minuman lain, thai tea memiliki tempat sendiri di hati penggemarnya. Outlet thai tea ini tersebar hampir di seluruh penjuru Indonesia dan selalu ramai hingga banyak yang berlomba-lomba membuka usaha thai tea ini.
3. Ayam Geprek
Ayam goreng yang digeprek dengan rasa renyah dan pedas ini sedang tren di dunia kuliner Indonesia. Apalagi untuk Anda pecinta makanan pedas karena ayam geprek identic dengan rasa pedas.
Bumbu yang digunakan pun adalah sambal bawang mentah dicampur sambal matang kemudian dibubuhkan di atas ayam goreng yang sudah digeprek. Variasi menunya pun beragam bisa telur, lele dan ikan.