Lihat ke Halaman Asli

SERIKAT PERS

Media Publik Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) Sulawesi Selatan

Danramil 11/Bky Pimpin Langsung Patroli Malam Cegah Aksi Perang Kelompok dan Gangguan Kamtibmas di Wilayah Biringkanaya Makassar

Diperbarui: 3 Maret 2022   17:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Dok. Pribadi) Tim Patroi Koramil 11/Bky dipimpin langsung Danramil Mayor Kav Salahuddin Basir, S.Sos, Rabu (2/3/2022). 

Tim Patroli Koramil 11/Bky Dipimpin langsung oleh Danramil 11/Bky Mayor Kav Salahuddin Basir, S.Sos menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, hal tersebut ditunjukkan dengan terus  menerus melaksanakan patroli rutin malam hari, sebagai gerakan dan operasi mencegah gangguan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) Rabu (2/02/2022) Jam (23:00) Wita, di Wilayah kerja Koramil 11/Bky.

Kegiatan patroli bermotor Koramil 11Bky yang dilaksanakan tersebut diikuti oleh para personil Babinsa dan Banteng Komando (BK) Trisula berlangsung dan menyisir sejumlah lokasi yang dianggap rawan dan sering terjadi aksi-aksi penyerangan kelompok oleh beberapa oknum pemuda dan malam itu Tim Patroli Koramil 11/Bky, berhasil menemukan sejumlah remaja dan dua orang putri  yang masih berkeliaran dimalam dini hari dan dilakukan penggeledahan ditemukan membawa miras di kawasan Jalan Paccerakkang Keluraham Berua.


Kemudian secara terpisah Tim Patmor Koramil 11/Bky kembali mendapatkan sekelompok anak remaja pengamen dan dua orang remaja putri berkumpul halaman parkir Restoran Siap Saji "King Burger", Jalan Perintis Kemerdekaan Kelurahan Daya, dengan sigap petugas melakukan penggeledahan dan Tim Patroli menemukan dua botol miras yang habis mereka minum saat berkumpul dan seketika itu Tim Patroli memberikan pembinaan agar mereka kembali ke rumah masing-masing guna mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak semestinya mereka lakukan dan lebih penting lagi mereka tidak lagi mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat sekitarnya.

Dalam hal ini, "Danramil 11/Bky Mayor Kav Salahuddin Basir, S.Sos yang memimpin langsung Tim Patroli malam Koramil 11/Bky saat dikonfirmasi langsung kompasiana.com di kantornya mengatakan, saat tim kami melaksanakan patroli kami berhasil mendapatkan bebepapa orang remaja berpasangan-pasangan dan statusnya yang masih pelajar di salah satu sekolah SMA Negeri di Kecamatan Biringkanaya tengah asyik berkumpul dipinggir Jalan Poros Paccerakang dan setelab dilakukan pemeriksaan dan penggledahan kepada para remaja ini ditemukan sato botol miras jenis anggur merah dan ini seharusnya ada perhatian khusus dari orang tua agar bagaimana bisa menjaga dan punya kepedulian yang tinggi kepada anak-anak mereka.


Sambung Mayor Salahuddin, Pihaknya kembali menemukan tujuh orang remaja dan dua remaja putri membawa alat musik gitar berkumpul di area parkir Burger King di kawasan Daya Jalan Perintis Kemerdekaan,  dan kemudian Timnya kembali melakukan penggeledahan ditemukam dua botol miras jenis Mick Donald yang mereka beli tak jauh dari tempat mereka berkumpul.

"Kepada para remaja tersebut kami kumpulkan dan berikan pembinaan dan arahan agar mereka tidak lagi kumpul-kumpul ditempat yang dianggap bisa menjadi sumber kerawanan terjadinya aksi-aksi kriminalitas dan tidak lagi mengganggu keamanan dan ketertiban di depan umum apalagi ditemukan dari mereka dua botol miras yang habis mereka konsumsi.

"Patroli rutin malam ini kami harapkan akan terus dilakukan dan tidak akan berhenti dan terus berkomitmen memerangi para pelaku-pelaku penyerangan kelompok dengan menggunakan anak panah busur dan kejahatan lainnya seperti konsumsi dan perdagangan obat-obatan,  narkoba, pencurian serta judi sabung ayam yang sangat meresahkan masyarakat di wilayah Biringkanaya," pungkas Danramil.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline