Lihat ke Halaman Asli

SERIKAT PERS

Media Publik Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) Sulawesi Selatan

Lurah Bakung Kamal Tata: Percepatan Vaksinasi Tembus 90 Persen

Diperbarui: 17 Februari 2022   18:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Vaksinasi Booster di Kelurahan Bakung gandeng Tim Satkes Denma Koopsud II Makassar kejar persentase capaian vaksinasi, Kamis (17/02/2022)-Dokpri

Sebagai bentuk sinergitas dalam percepatan vaksinasi,
Pemerintah Kelurahan Bakung, Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar, dibawah pimpinan Lurah Kamal Tata, ST menunjukan progres yang semakin baik.

Hal tersebut dibuktikan saat kegiatan Vaksinasi Covid 19 di Kontainer Kelurahan Bakung di kawasan Perumahan BTN Pepabri, Kamis (17/02/2022).

Hadir dalam kegiatan Percepatan Vaksinasi Booster yakni Lurah Bakung Kamal Tata, ST, Tim Satkea Denma Koopsud II Peltu Agus, Binmas Bakung Bripka Nurjaya, Kepala seksi Ekbang Drs.Andi Jamaluddin, Kepala Seksi Kebersihan Andi Tossa,SE, Kepala Seksi Pemerintahan Garancang, Seklur kelurahan Bakung Rismalah Hasan S.AP, serta para Staf Kelurahan Bakung.

(Dok. Humas bakung)

Lurah Bakung Kamal Tata, ST saaf dikonfimasi jurnalis kompasiana.com melalui WhatsAppnya siang tadi mengatakan program percepatan vaksinasi yang digelar pemerintah Kelurahan Bakung atas kolaborasi bersama pihak Satkes Denma Koopsud II Makassar.

"Persentase capaian vaksinasi di Kelurahan Bakung telah berhasil menembus angka diatas 90 persen, untuk vaksinasi booster beberapa pesertanya berasal dari luar wilaya Kelurahan Bakung termasuk beberapa peserta lansia," ungkap Kamal Tata

Lurah Bakung Kamal Tata, ST bersama staf kelurahan dan warga/Dokpri

Data rilis dari Kelurahan Bakung yang diterima kompasiana.com melaporkan
jumlah warga yang  tervaksin di perumahan BTN Pepabri RT 002 RW 004,  dengan rincian sebagai berikut :
* Vaksin Sinovac Dosis ke-2 sebanyak 20 peserta
* vaksin prizer dosis pertama sebanyak 13 peserta
* Vaksin prizer dosis ke-2 sebanyak 7 peserta
* vaksin booster Astra zeneca sebanyak 9 peserta
* Vaksin Astra Dosis Ke-1 sebanyak 3 peserta  
* Vaksin Astra Dosis Ke-2 sebanyak 11 peserta.
* Total Keseluruhan Warga yang tervaksin sebanyak 73 Orang, kamis (17/02/2022).

"Saya sangat mengapresiasi dengan melihat antusias warga di Kelurahan Bakung yang mengikuti vaksinasi khususnya booster hari ini, hal tersebut mengisyaratkan bahwa masyarakat Kelurahan Bakung tahu pentingnya vaksin ketiga untuk kesehatan dan peningkatan imun dalam menangkal covid 19 varian baru," jelas Kamal Tata, ST yang merupakan lulusan Teknik Ekektro Unhas Angk 2002.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline