Lihat ke Halaman Asli

Muqodaman Awali Peringatan HUT MTsN 1 Bantul

Diperbarui: 17 Januari 2025   14:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Majelis Muqodaman HUT MTsN 1 Bantul  (dok pribadi)

Bantul (MTsN 1 Bantul)--Dalam suasana penuh khidmat, para guru, sebagian siswa, dan orang tuanya  mengawali rangkaian kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) MTsN 1 Bantul ke-57 dengan menggelar muqodaman di musala madrasah setempat pada Jumat, (17/01/2025). Kegiatan muqodaman yang berlangsung setelah salat Jumat itu bertujuan untuk memperkuat keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

Sambutan Kepala Madrasah pada HUT MTsN 1 Bantul (dokumen pribadi)

Kepala MTsN 1 Bantul, Sugiyono, S.Pd., menyampaikan bahwa muqodaman ini menjadi langkah awal yang baik dalam menyambut HUT madrasah. "Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh warga madrasah untuk terus meningkatkan kualitas ibadah dan menjadi pribadi yang lebih baik yang nantinya dapat meraih madrasah yang gemilang" katanya.

Senada dengan Kepala Madrasah, Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas, Akhmad Syaifuddin, S.Pd.I, juga menyampaikan bahwa muqodaman ini merupakan ajang silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan antarwarga MTsN 1 Bantul. "Suasana kekeluargaan yang terjalin dalam kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat semangat kebersamaan dalam membangun madrasah yang lebih baik  Dengan dimulainya rangkaian kegiatan HUT dengan muqodaman, diharapkan seluruh warga MTsN 1 Bantul dapat semakin meningkatkan kualitas diri dan meraih prestasi yang lebih gemilang" imbuhnya. (mam)

Para Siswa peserta muqodaman HUT MTsN 1 Bantul (dok pribadi)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline