Kades gelar Musdus untuk menyerap aspirasi warga.
Pada hari Kamis, 27 Januari 2022 Kades Dusun Setro, Desa Kaligading, kecamatan Boja mengadakan acara Musayawarah Dusun (Musdus) yang bertujuan untuk menyerap pendapat dan keinginan warga terkait potensi-potensi yang ada di Dusun Setro. Musyawarah dusun ini dimulai pada pukul 19.00 tepatnya ba'da isya' dan bertempatan di rumah Kepala Dusun tersebut.
Musdus ini merupakan tahapan awal dalam proses perencanaan pembangunan Desa, dimana hasil musyawarah dusun tersebut menjadi acuan bagi Pemerintah Desa dalam menentukan kebijakan pembangunan desa di tahun depan.
Pada kesempatan ini di hadiri oleh kepala Desa Kaligading Bpk Rofi'i, Bpk Carek, Kepala dusun setro, Ketua RT, RW, Tokoh Masyarakat, Perwakilan pkk dan perwakilan pemuda. Acara musdus tersebut di pimpin oleh Bpk Carek sendiri selaku pemandu acara. Dalam berjalannya acara tersebut ada beberapa Usulan dari warga. Pak Carik berkata "tidak wajib tiap RT mengusulkan 2 nama akan tetapi bisa pilah memilah dengan melihat bagaimana situasi perekonomian warga penerima BLT saat ini, yang sekiranya pantas untuk diberhentikan untuk bantuan tahun depan" usul carik tersebut.
Dalam kegiatan ini Kades tetap menampung aspirasi warga agar bisa diajukan dalam musyarawarah perencanaan pembangunan desa (Musrenbangdes) yang akan terlaksana pada bulan Februari depan. Salah satu warga memberikan aspirasi juga bahwa " Masalah Drainase, agar diperlebar dan diperpanjang. Karena melihat masih banyak ladang milik warga yang belum mendapatkan air dengan mudah" ujar warga tersebut.
Ternyata cukup banyak usulan yang disampaikan oleh warga dalam rapat ini. Karena hanya dua usulan yang diterima, warga harus bermusyawarah untuk menyepakati dua usulan yang benar-benar memiliki potensi yang tinggi, kemudian diusulkan dalam forum musdus tersebut, sehingga rapat panjang tersebut berakhir pada pukul 23.00.
Kemudian Kades juga menegaskan kepada warga bahwa penyampaian usulan ini harus benar-benar melibatkan kepentingan banyak orang dan bersifat mendongkrak ekonomi dan pertumbuhan warga ke tingkat yang lebih makmur. Hingga pada akhirnya acara tersebut bisa diselesaikan dengan lancar dan mendapatkan beberapa usulan yang disepakati.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H