Lihat ke Halaman Asli

"If There Is a Will, There Is a Way,"

Diperbarui: 17 Juni 2015   12:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

14215869081781950310

"If there is a will, there is a way," Kalimat ini jadi pilihan pertama saya untuk mendeskripsikan Office 365, dimana ada kemauan pasti ada jalan, begitu pun untuk mengenal Office 365 dan menggunakan layanan Office 365.

Setelah saya mencoba registrasi di office 365, banyak kemudahan yang diberikan layanan ini, pertama, adanya URL resmi di http://office365.co.id, secara otomatis ini akan memudahkan kita dalam mengakses Office 365, karena seluruh layanan sudah menggunakan Bahasa Indonesia.

Kedua, penjelasan yang rinci tentang produk layanan yang diberikan, mulai dari penjelasan tentang aplikasi untuk perangkat bergerak kita seperti iPad, iPhone, Windows Phone dan Ponsel Android sampai kepada paket layanan yang diberikan seperti, Office Home Premium, Organisasi Pendidikan, Organisasi Bisnis dan Organisasi pemerintahan.

Dan yang ketiga panduan langkah demi langkah proses registrasi yang mudah dan pemilihan layanan produk yang kita inginkan. Jika ada kendala tentunya bantuan dan dukungan yang diberikan Office 365 seperti tanya jawab, bahkan pelatihan gratis.

Agar kita bisa registrasi di Office 365 siapkan dahulu email berbasis Live ID, kemudian kita pilih paket layanan yang diberikan, dan ikuti langkah-langkah yang diberikan.

agar kita bisa mencoba, mempelajari dan memahami seluruh aplikasi yang ada dilayanan office 365 ada layanan Free Trial selama 30 hari yang bisa kita manfaatkan.

Jika tahapan pendaftaran ke layanan office 365 bisa kita selesaikan, kita tinggal bereksplorasi dengan beragam fitur yang disediakan.

Selamat mencoba.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline