Lihat ke Halaman Asli

Kemenangan Jepang Sudah Diprediksi dalam Series Anime Blue Lock!?

Diperbarui: 2 Desember 2022   19:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber foto: whiteboard journal

Baru-baru ini kita digemparkan lagi oleh kemenangan Jepang atas Spanyol, hal ini terjadi karena para penggemar sepak bola lebih banyak yang berekspetasi bahwa Spanyol yang akan memenangkan laga tersebut.

Kemenangan Jepang dengan skor 2-1 ini berhasil menuai banyak pujian dan ada juga kontroversi nya. Tetapi yang lebih menarik sorotan publik saat ini ialah 2 gol yang terjadi di pertandingan tersebut sama persis dengan adegan gol yang ada pada series anime Blue Lock.

Awalnya, Timnas Jepang tertinggal 1-0 oleh Spanyol. Yang mana gol tersebut tercipta dari sundulan keras Alvaro Morata. Tetapi, tidak lama kemudian pada menit ke 48 Jepang berhasil menyamakan kedudukan berkat tendangan keras dari Ritsu Doan.

Nama Rtisu Doan kini kian ramai diperbincangkan diberbagai media, lantaran gol spektakulernya yang berhasil menyamakan kedudukan Jepang dengan Spanyol.

Menarik nya, gol tersebut benar-benar sama persis dengan gol yang terjadi pada adegan anime Blue Lock. Gol tersebut tercipta dari seorang karakter yang bernama Rensuke Kunigami.

Renauke Kunigami dan Ritsu Doan sama-sama melakukan tendangan dari luar kotak pinalti dan dengan kaki yang sama yakni kaki kiri, lalu sasaran tendangannya pun sama persis dengan tendangan yang dilakukan Rtsu Doan.

Yang lebih menarik lagi seragam Jersey yang digunakan oleh Timnas Jepang pun sama dengan yang digunakan dalam anime Blue Lock. Hal ini dikarenakan adanya kolaborasi antara timnas Jepang dengan anime Blue Lock.

Masih belum dapat dipastikan apakah kemenangan Jepang atas Spanyol ini benar-benar sudah diprediksikan oleh anime Blue Lock atau tidak.

Jadi, ayo kita ikuti terus perkembangan dari piala dunia tahun ini dan juga anime Blue Locknya! A




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline