Lihat ke Halaman Asli

rokhman

TERVERIFIKASI

Kulo Nderek Mawon, Gusti

Lawan Turkmenistan, STY Coret Satu Penyerang?

Diperbarui: 12 September 2023   05:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Witan Sulaeman. (Kompas.com/garry lotulung)

Indonesia U23 akan melawan Turkmenistan U23 di kualifikasi Piala Asia U23, Selasa (12/9/2023) mulai pukul 19.00 WIB. Mungkinkah di laga ini Shin Tae-yong (STY) coret satu penyerang?

STY biasanya akan memainkan empat pemain belakang ketika melawan tim yang di atas kertas memang lebih lemah dari Indonesia. Namun jika melawan tim yang setara atau lebih kuat, biasanya STY akan memakai lima pemain belakang.

Saat timnas senior lawan Turkmenistan senior Jumat pekan lalu, STY pakai lima pemain belakang. Sempat berubah di awal babak kedua, tapi kembali lagi memakai lima pemain belakang.

Saat melawan Taiwan U23 Sabtu lalu, STY memainkan empat pemain belakang sejak menit awal sampai akhir. Mereka adalah Elkan Baggott, Rizky Ridho, Rio Fahmi, dan Pratama Arhan. Jika pun ada pergantian, penggantinya pun pemain belakang. Seperti Rizky Ridho yang ditarik keluar.

Nah, apakah STY akan kembali memainkan empat bek melawan Turkmenistan? Apakah STY akan meminta anak asuhnya gaspol menyerang? Atau malah akan memakai lima pemain belakang.

Jika menengok Turkmenistan yang kualitasnya lebih baik dari Taiwan, mungkin saja STY memakai lima pemain belakang. Nah, jika STY memakai lima pemain belakang, lalu siapa yang akan dikorbankan?

Atau siapa starter lawan Taiwan dijadikan cadangan demi mengakomodir lima pemain belakang?

Jika STY memakai lima pemain belakang, posnya mungkin akan diisi, Rio Fahmi, Pratama Arhan, Elkan Baggott, Rizky Ridho, dan Alfeandra Dewangga. Mungkin seperti itu.

Jika seperti itu, siapa yang akan dicoret? Tiga pemain tengah sepertinya sulit untuk dicoret. Mereka adalah Marselino, Arkhan, dan Jenner. Ketiganya sudah klop dan bermain bagus.

Mungkin saja salah satu dari tiga pemain depan yang akan dibangkucadangkan. Lalu siapa? Ramadhan Sananta sepertinya tetap akan main karena dia target man.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline