Lihat ke Halaman Asli

rokhman

TERVERIFIKASI

Kulo Nderek Mawon, Gusti

Aljazair Dirumorkan Bawa Pengusir Setan di Piala Afrika

Diperbarui: 20 Januari 2022   05:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Para pemain Aljazair saat juara Piala Afrika 2019. Foto: afp/giuseppe cacace dipublikasikan kompas.com

Kabar menggemparkan menyeruak terkait tim nasional Aljazair di Piala Afrika 2021 yang dilaksanakan pada 2022. Sang juara bertahan dirumorkan membawa seorang pengusir setan dalam hajatan akbar benua Afrika tersebut.

Seperti dikutip dari tycsports, ada video yang membeberkan adanya dukun pengusir setan yang masuk ke hotel timnas Aljazair. Rumornya, pengusir setan itu didatangkan untuk melawan hal jahat yang tak terlihat.

Kabarnya sasaran utama dari hal gaib itu adalah sang kapten Aljazair, Riyad Mahrez. Lalu, atas kabar ini, federasi sepak bola Aljazair angkat bicara.

Mereka sangat menyayangkan adanya rumor sampah soal pengusir setan. Pihak federasi mengatakan bahwa rumor itu merusak citra Aljazair. Bahkan, pihak federasi akan melakukan langkah hukum.

Terlepas dari rumor itu, Aljazair sedang berada di ujung tanduk. Mereka baru mendapatkan satu poin dari dua laga. Di laga terakhir babak grup, Aljazair harus menang.

Tapi, laga terakhir bukan laga yang gampang. Aljazair harus mengalahkan tim kuat Pantai Gading. Jika sampai gagal menang atas Pantai Gading, maka Aljazair harus angkat kaki dari Piala Afrika 2021.

Tentu saja, jika sampai tersingkir, tentu jadi noda luar biasa. Sebab, Aljazair adalah juara bertahan. Pada Piala Afrika 2019, Aljazair jadi juara setelah di final mengalahkan Senegal.

Sihir

Sihir memang jadi bagian rumor yang sering muncul di sepak bola Afrika. Di ajang tahun ini, bukan hanya rumor terkait Aljazair, tapi juga soal Sadio Mane.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline