Lihat ke Halaman Asli

rokhman

TERVERIFIKASI

Kulo Nderek Mawon, Gusti

Bukan ke MU, Conte Akan ke Hotspur

Diperbarui: 1 November 2021   20:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Antonio Conte. Foto: afp/marco bertorello dipublikasikan kompas.com

Saat menulis ini, rumor Antonio Conte ke Tottenham Hotspur makin kencang. Pasalnya, pakar transfer Fabrizio Romano sudah mencuit di Twitter soal makin dekatnya Conte ke Hotspur.

Seperti biasa, pernyataan Romano sering akurat. Maka, dunia twitter pun gempar soal Conte yang akan ke Hotspur. Kabar ini langsung memberi duka pada para pendukung Manchester United yang ingin Conte ke Old Trafford. Mereka ingin Ole Gunnar Solskjaer ditendang dan Conte menjadi pelatih MU. Tapi dengan kabar terbaru, maka Conte ke MU hanya akan jadi khayalan.

Uniknya, Conte ke Hotspur setelah klub itu kalah dari MU. Imbasnya, manajemen Hotspur mendepak pelatih Nuno Espirito Santo dan mendatangkan Conte. Secara tak langsung Ole lah yang menjadikan Conte berlabuh ke Hotspur.

Gelar bagi Hotspur?

Yang juga menarik untuk ditunggu, apakah Conte bisa memberi gelar pada Hotspur? Sebelum ke sana, akan ditulis lebih dahulu, rentetan kesuksesan Conte.

Diketahui, Conte termasuk pelatih sukses. Dia tiga kali membawa Juventus menjadi juara Liga Italia. Conte juga berhasil membawa Chelsea juara Liga Inggris. Terakhir di musim lalu, Conte membawa Inter Milan jadi juara Liga Italia.

Keberhasilan Conte di tiga klub itu tentu memberi asa bagi Hotspur. Tentunya Hotspur bisa berharap merengkuh juara di Liga Inggris atau Cenference League atau Piala Liga atau Piala FA di musim ini.

Jika mau realistis, maka Conference League adalah yang sangat mungkin direngkuh Conte. Sebab, pesaing Spurs yang sepadan di ajang ini hanya AS Roma. Peluang lain adalah di Piala Liga dan Piala FA.

Lalu bagaimana dengan Liga Inggris? Kalau di musim ini, sepertinya sulit. Sebab, tim seperti Chelsea sudah berlari kencang. Menurut saya, Chelsea adalah salah satu kandidat kuat juara Liga Inggris musim ini, selain Manchester City, dan Liverpool.

Mungkin Hotspur bisa berbenah di musim panas tahun depan. Harapannya, di musim 2022-2023, Hotspur bisa juara Liga Inggris. Jika bisa juara Liga Inggris, tentu akan jadi sejarah bagi Hotspur.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline