Bagi sebagian besar mahasiswa, skripsi menjadi momok yang besar dalam dunia perkuliahannya. Tak jarang mahasiswa merasa stres dan pada akhirnya tidak dapat menyelesaikan skripsi. Banyak faktor yang mempengaruhi tidak terselesaikannya skripsi. Salah satunya adalah kebingungan. Yap! banyak lho, mahasiswa yang bingung dalam pengerjaan skripsi. Bingung harus mulai darimana dan apa yang perlu dikerjakan terlebih dahulu. Untuk mengerjakan skripsi, tentunya kita perlu menentukan masalah dan topik yang hendak diangkat. Bagaimana sih, supaya bisa menemukan masalah dan topik dengan cepat? Yuk, lihat cara-cara dibawah ini.
Cari Topik yang Kamu Minati
Untuk menentukan topik skripsi, kamu bisa melihat dari mata kuliah yang paling kamu kuasai dan minati. Jika kamu tidak minat dengan topik yang kamu angkat, kamu akan cenderung menyerah ketika menemukan kesulitan. Paling tidak, cari topik yang buat kamu exited. Walaupun memang dalam pengerjaan skripsi pasti ada tantangan yang perlu dihadapi. Kamu juga bisa mencari topik skripsi dari hobi. Misalnya kamu suka K-Pop, kamu bisa mencari topik dengan menghubungkan permasalahan dikalangan K-popers dengan bidang studi yang kamu ambil. Bagaimana cara menghubungkan masalah tersebut dengan bidang studi? Yap! dengan studi literatur.
Studi Literatur
Untuk menemukan topik dan masalah, literatur seperti artikel ilmiah dan buku bisa menjadi solusi yang efektif. Kenapa efektif? karena artikel ilmiah dan buku ini dapat menjadi sumber relevan dan membantu menggambarkan permasalahan. Tetapi perlu dijadikan catatan penting bahwa hendaknya kamu menggunakan artikel ilmiah dan buku terbitan terbaru. Sebab, artikel ilmiah dan buku terbitan lama bisa jadi tidak relevan lagi dengan permasalahan saat ini.
Dalam tinjauan literatur ini, kamu juga bisa menemukan masalah dengan membaca limitations pada artikel ilmiah. Cara ini cukup efektif dan memudahkan mahasiswa untuk menyusun skripsi dengan lebih cepat. Sebab, gambaran permasalahan dan teori sudah dapat dibaca melalui artikel ilmiah tersebut, sehingga kita dapat mengembangkannya dalam skripsi. Tapi ingat lho ya! jangan melakukan plagiasi.
Setelah melakukan langkah-langkah diatas, lanjutkan diskusi dengan dosen pembimbing. Kamu bisa meminta masukan terkait judul yang kamu ajukan dan melihat perspektif dosen pembimbing. Demikian tips dan trik untuk menentukan judul skripsi, semangat untuk meraih gelar sarjana.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H