Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Kelompok 87 Gelombang 10 dengan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Ibu I'anatut Thoifah, S.Pd.I, M.Pd.I, melakukan kegiatan penyuluhan kesehatan pada lansia di Pondok Lansia Al-Ishlah yang berlokasi di Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Provinsi Jawa Timur.
Pada kegiatan PMM ini dilakukan pelaksanaan bimbingan spiritual kepada lansia. Bimbingan tersebut berupa penyuluhan mengenai informasi pemakaian alat dzikir digital yang bisa dipakai para lansia agar lebih efektif dan efisien, dan adapun bimbingan spiritual secara individual dilakukan dengan berbincang mengenai pandangan hidup kedepannya dengan lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Pada saat kegiatan berlangsung, oma-oma (panggilan lansia) terlihat menyimak dengan seksama dan sangat komunikatif pada informasi yang kami berikan, seperti contoh bertanya lebih jelas bagaimana cara pemakaiannya, seperti yang dilakukan oleh oma Wid saat obrolan bimbingan spiritual berlangsung, beliau memberikan respon atau feedback dengan mendoakan kami para anggota PMM agar selalu semangat, percaya diri dan sukses menjadi apa yang di cita-citakan. Kegiatan berlangsung khidmat dan semakin lama kian mengharukan dengan pengalaman obrolan dengan masing-masing lansia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H