Lihat ke Halaman Asli

Ika Septi

TERVERIFIKASI

Lainnya

R.E.M. Rilis Koleksi Langka Rekaman Live dan Studio

Diperbarui: 11 September 2018   05:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi : CNN

Tanggal 18 Oktober nanti  R.E.M akan merilis koleksi baru berupa rekaman live maupun studio langka dan belum pernah dirilis sebelumnya dari seluruh arsip yang ada di BBC.  

Koleksi ini berasal dari rentang karir mereka selama lebih dari 3 dekade terdiri dari 8 CD dan 1 DVD  yang didalamnya terdapat penampilan pada John Peel Session (1998), Drivetime , dan Mark and Lard (2003) bersama dengan pertunjukan langsung di Radio 1 Live Lounge (2008). 

Koleksi box set ini  pun mencakup pertunjukan di  Nottingham Rock City di tahun 1984 serta Milton Keynes Monster Tour pada tahun 1995, yang merupakan pentas pertama mereka setelah vakum selama satu tahun serta pertunjukan di Glastonbury pada tahun 1999 silam. 

DVD-nya sendiri berisi retrospektif 60 menit rekaman berbentuk film yang memperlihatkan penampilan band dengan formasi awal Michael Stipe, Bill Berry, Mike Mills, dan Peter Buck  ini. 

Saya bukanlah penggemar garis keras dari band yang berasal dari Athens, Georgia ini, namun musik mereka yang endang punya itu pernah membuat saya termehek-mehek  dibuatnya. Beberapa lagu mereka terutama yang rilis di rentang rahun 90-an pernah menjadi musik latar kisah remaja nan menggelora, aih. 

Losing My  Religion adalah salah satunya.  Lagu yang diawali dengan genjrengan mandolin dari jemari Peter Buck ini adalah lagu yang sekali dengar pasti suka.  Suara Stipe yang renyah-renyah gurih itu menyuarakan lirik-lirik yang mudah diingat dan makjleb.  

Nomor yang terinspirasi dari lagu milik The Police "Every Breath You Take" ini berisi tentang obsesi, keraguan, dan tentu saja cinta bertepuk sebelah sandal eh tangan. Lagu berdurasi lima menit yang tidak memiliki chorus ini iramanya didominasi dengan suara mandolin.  

Nomor yang memenangkan penghargaan Grammy pada tahun 1992 lalu untuk katagori Best Pop Performance by a Duo or Group with Vocal  ini pernah muncul di beberapa film serial televisi seperti Baverly Hills, Glee, dan Smallvile.  Losing My Religion berada di album ketujuh mereka yang bertajuk "Out of Time" yang rilis tahun 1991 silam bersama beberapa nomor populer lainnya seperti Shiny Happy People.

Ya, Shiny Happy People ini judulnya diadaptasi dari slogan yang ada di poster propaganda  China  yaitu "Shiny Happy People Holding Hands", lagunya sendiri dirilis dua tahun setelah tragedi Tiananmen.  

Nomor ini digadang-gadang menjadi lagu yang tidak disukai oleh vokalis sekaligus penulisnya sendiri karena terlalu ringan dan beraroma bahagia, yaelah.  Namun terlepas dari itu semua, nomor yang didalamnya turut ambil bagian vokalis B-52, Kate Pierson itu banyak digunakan sebagai musik tema video game seperti Alvin and The Chipmunks, Donkey Conga 2, dan BioShock Infinite.  Lagu ini pun muncul di salah satu scene film dokumenter milik Michael Moore yang kontroversial, Fahrenheit 9/11.

Album ke-8 R.E.M yang bertajuk "Automatic for the People" merupakan album tersukses di sepanjang karir mereka bermusik.  Album yang rilis setahun setelah "Out of Time" itu memiliki nomor-nomor yang tak lekang oleh waktu, salah satunya adalah Nightswimming.  Lagu ini adalah lagu satu-satunya milik R.E.M yang liriknya ditulis jauh-jauh hari dari melodinya.   

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline