Lihat ke Halaman Asli

Objektifikasi Perempuan

Diperbarui: 14 Agustus 2022   15:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Bagaimana menjadi per-empuan yang bisa dipandang baik?

Kalau yang merendahkan juga sesama perempuan

Apalagi yang konon katanya sudah berpengalaman

Tak terlebih lagi seorang laki-laki yang mengatakan

Banyak hal yang dipandang sebelah mata bukan keseluruhan

perempuan yang mandiri dikata tidak butuh laki-laki

perempuan yang manja dikata tidak mampu mandiri

perempuan yang pandai bersolek dikata centil

perempuan yang tak pandai bersolek dikata dekil

apalah daya yang dilakukan serba salah

perempuan yang katanya harus serba bisa

tapi yang bisa terkadang dianggap salah

padahal tujuannya ingin serba bisa




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline