Lihat ke Halaman Asli

ika sahriyani s

Mahasiswa- Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Pancasila sebagai Landasan Pembangunan Berkelanjutan

Diperbarui: 19 Desember 2023   20:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Picture by SINDOnews

Pancasila diakui sebagai dasar negara Indonesia, sebagaimana tercantum dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945. Pancasila juga bukan hanya sekadar seperangkat norma atau prinsip hukum, tetapi juga merupakan pandangan hidup bangsa Indonesia. Ia mencerminkan jiwa, semangat, dan karakter bangsa.

Pancasila menjadi dasar untuk merumuskan kebijakan dan program-program pembangunan berkelanjutan. Nilai-nilai seperti keadilan sosial, demokrasi, dan persatuan menjadikan sebuah pijakan untuk mencapai pertumbuhan ekonomi yang seimbang dan kesejahteraan sosial.

Pemerintah Indonesia terus meneguhkan komitmen untuk menggandeng nilai-nilai Pancasila dalam setiap aspek pembangunan.

Seperti dalam peraturan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Tahun 2020-2024, yang disebut RPJM Nasional, adalah dokumen perencanaan pembangunan nasional untuk periode 5 (lima) tahun terhitung sejak tahun 2020 sampai dengan tahun 2024.

Pemerintah Indonesia ataupun lembaga swasta telah membuat dan sedang melakukan proyek-proyek yang mengusung nilai-nilai Pancasila dalam konteks pembangunan berkelanjutan. Pemerintah dan masyarakat harus bersama-sama menjalankan prinsip-prinsip Pancasila untuk membentuk fondasi yang kokoh bagi perkembangan nasional yang seimbang, berkeadilan, dan berkelanjutan.

Visi Indonesia Maju mengusung cita-cita pertumbuhan ekonomi yang merata di seluruh wilayah. Melalui implementasi nilai-nilai Pancasila, pemerintah dan sektor swasta bekerja sama untuk menciptakan lingkungan yang mendukung inovasi, investasi, dan pengembangan industri yang berkelanjutan. Program-program ekonomi inklusif dan berbasis gotong royong akan memberikan peluang yang setara bagi semua lapisan masyarakat untuk turut menikmati hasil kemajuan ekonomi.

Indonesia Maju adalah impian bersama yang dibangun di atas landasan kuat nilai-nilai Pancasila. Visi ini menggambarkan negara yang tidak hanya maju secara ekonomi tetapi juga memiliki keberlanjutan sosial dan menjaga kelestarian lingkungan. Fokus utama visi ini adalah pada tiga pilar penting: kemajuan ekonomi, kesejahteraan sosial, dan kelestarian lingkungan. 

Visi Indonesia Maju berdasarkan Pancasila bukan hanya tentang kemajuan materi, tetapi juga tentang keseimbangan dan keharmonisan antara manusia, masyarakat, dan lingkungan. Dengan nilai-nilai Pancasila sebagai kompasnya, Indonesia Maju menjadi sebuah negara yang kuat, adil, dan berkelanjutan, menciptakan masa depan yang cemerlang untuk seluruh generasi. 

Pembangunan berkelanjutan adalah kunci untuk memastikan bahwa generasi mendatang dapat menikmati kehidupan yang sejahtera dan lingkungan yang sehat. Keberlanjutan ini melibatkan keseimbangan antara pertumbuhan ekonomi, keadilan sosial, dan pelestarian lingkungan. Menjaga pembangunan berkelanjutan adalah tanggung jawab kita semua untuk mewariskan dunia yang lebih baik kepada generasi yang akan datang.

Bagaimana Nilai-nilai Pancasila membantu mencapai tujuan Pembangunan Berkelanjutan jika dalam hal Gotong Royong ?

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline