Jakarta, 3 Oktober 2019 - Dalam rangka semakin memberikan kepuasan kepada pelanggan, Synology, salah satu produsen NAS (Network Attached Storage) yang namanya sudah cukup mendunia, secara resmi menunjuk PT. Integra Global Solusi (IGS), distributor IT terkemuka, sebagai Synology Authorized Service Provider (Penyedia Layanan Resmi Synology) di Indonesia.
Melalui penunjukan ini, maka PT Integra Global Solusi (IGS) yang sebelumnya sudah menjadi Distributor Resmi Synology di Indonesia sejak tahun 2010, diberikan otorisasi resmi untuk memasarkan Paket Layanan Premium produk-produk Synology di Indonesia.
"Kami sangat senang untuk mengambil langkah maju ini untuk pasar Indonesia." ujar Clara Hsu, Indonesia Sales Specialist Synology Inc. "Orang-orang seperti Anda dan saya atau skala bisnis apapun semuanya menghasilkan sejumlah besar data saat ini, dan kami semua peduli tentang dimana aset digital yang berharga tersebut harus disimpan dengan aman dan dapat diakses dari mana saja. Selanjutnya, dengan semakin matangnya infrastruktur internet, kami percaya ini adalah waktu yang tepat untuk meningkatkan kolaborasi dan meningkatkan kerja sama kami dengan IGS ke level selanjutnya, yaitu selain bekerja sama untuk semakin menumbuhkan pasar NAS di Indonesia, tapi juga memberikan Paket Layanan Premium sebagai salah satu bentuk layanan purna jual guna memberikan ketenangan dan kepuasan pelanggan yang telah membeli produk Synology."
Paket Layanan Premium (Premium Service Package) yang dimaksud meliputi:
1. Perpanjangan Masa Garansi
Nikmati bebas resiko kerusakan perangkat selama 5 tahun dengan fasilitas Perpanjangan Masa Garansi, yang mencakup Sparepart, Jasa, dan Bantuan Teknis. Garansi terhitung dari tanggal pembelian perangkat. Tak perlu cemas lagi atas biaya tak terduga karena kerusakan perangkat.
2. Gratis Upgrade Memory (RAM)
RAM Ekstra membuat perangkat makin responsif sehingga meningkatkan produktivitas dan kenyamanan. Tersedia untuk tipe tertentu.
3. Dukungan Teknis Dalam Bahasa Indonesia