MENYOAL UN DAN USBN 2017
Oleh:
IDRIS APANDI
Setelah muncul usulan untuk dimoratorium oleh Mendikbud Muhadjir Effendi tetapi tidak disetujui oleh Presiden, Ujian Nasional (UN) tahun 2017 tetap dilaksanakan. Wakil Presiden Jusuf Kalla berpendapat bahwa UN masih diperlukan sebagai tolak ukur mutu pendidikan nasional. Sejak tahun pelajaran 2015/2016, UN tidak lagi dijadikan sebagai syarat kelulusan, melainkan sebagai alat pemetaan mutu pendidikan. Hasil dari ujian nasional akan dijadikan sebagai dasar untuk meningkatkan mutu layanan pendidikan.
Adapun mata pelajaran yang di UN dan USBN-kan pada tahun 2017 sebagai berikut:
Jenjang
UN
USBN
SMP
- Matematika
- Bahasa Indonesia
- Bahasa Inggris
- IPA
- Pendidikan Agama
- PPKn
- IPS
SMA
- Matematika
- Bahasa Indonesia
- Bahasa Inggris
- Mapel Pilihan sesuai dengan jurusan (1 mapel)
- Pendidikan Agama
- PPKn
- Sejarah
- 3 Mapel sesuai program studi siswa
SMK
- Matematika
- Bahasa Indonesia
- Bahasa Inggris
- Teori Kejuruan
- Pendidikan Agama
- PPKn
- Keterampilan Komputer