Lihat ke Halaman Asli

Tetap Tegar dan Semangat Pasca Gempa dalam Pelaksanaan AMC di SKTD

Diperbarui: 14 Agustus 2018   17:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Australian Mathematics Competition (AMC) adalah sebuah kompetisi matematika berskala internasional yang diselenggarakan oleh Australian Mathematics Trust sejak tahun 1978. Organisasi ini terdiri dari guru matematika dan perkumpulan matematika di Australia. 

Penyelenggara  AMC di Indonesia dilaksanakan oleh Klinik Pendidikan MIPA sebagai penyelenggara tunggal.  Kompetisi ini dapat diikuti oleh siswa kelas 3 SD - 12 SMA tahun ajaran 2017/2018.

Mengingat AMC merupakan kompetisi berskala Internasional, sehingga soal disajikan dalam dua bahasa yaitu bahasa Indonesia dan Inggris. Para peserta AMC akan memperoleh sertifikat berskala internasional. Pelaksanaan AMC diselenggaraka serentak di seluruh Indonesia hari kamis, 09 Agustus 2018.

Sama halnya dengan kota-kota di Indonesia lainnya, Mataram juga menjadi salah satu kota penyelenggara AMC ini. Salah satu sekolah lokasi penyelenggaraan AMC ini adalah Sekolah Kristen Tunas Daud Mataram. 

Sekolah dengan motto "Be Salt and Light of the World" ini dipercaya menjadi salah satu penyelenggara AMC cabang kota Mataram. Di SKTD, AMC diikuti oleh 51 peserta dari berbagai level.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan AMC di Mataram tidak dapat dilaksanakan bersamaan dengan kota lainnya yaitu tanggal 9 Agustus 2018, mengingat situasi tanggap bencana yang dikeluarkan oleh pemerintah daerah pasca gempa bumi yang mengguncang Lombok tanggal 5 Agustus 2018. Pelaksanaan AMC baru dapat dilaksanakan di Mataram tanggal 13 Agustus 2018.

Di SKTD, pelaksanaan AMC tetap dilaksanakan meskipun ratusan gempa susulan masih tetap mengguncang Lombok pasca gempa tanggal 5 Agustus 2018. 

Pelaksanaan AMC di SKTD dilaksanakan di tengah lapangan SKTD untuk mencegah kepanikan dari peserta. Meskipun terdapat beberapa peserta yang mengundurkan diri karena khawatir terjadi gempa susulan atau karena mengungsi ke luar daerah namun tidak menyurutkan semangat peserta lainnya untuk mengikuti kompetisi ini. 

Selama pelaksanaan AMC pun, sempat terjadi gempa yang membuat beberapa peserta sedikit panik, namun pelaksanaan AMC ini secara keseluruhan dapat dinyatakan berjalan dengan lancar.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline