Lihat ke Halaman Asli

ichtiarwan

penulis amatir

Vaksin Anak Dilakukan Bersama SD Islam Hasanudin 04 Semarang dan Mahasiswa KKN Undip

Diperbarui: 11 Februari 2022   20:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: Dokumentasi Pribadi

Semarang (10/2) -- Pentingnya vaksinasi terutama pada kalangan anak-anak memang membutuhkan vaksin kusus untuk usia dini. Pada hari Kamis tanggal 3 Februari 2022 kemarin SD Islam Hasanudin 04 Semarang telah berhasil menyelenggarakan kegiatan vaksinasi bagi anak TK dan SD dengan dibantu oleh beberapa mahasiswa KKN Universitas Diponegoro.

Kegiatan vaksinasi ini dilakukan demi mencegah terjadinya kasus covid-19 di kalangan anak-anak dan agar dapat melaksanakan kegiatan belajar mengajar dengan baik secara luring atau tatap muka dengan aman dan tanpa rasa khawatir akan penyebaran covid-19 bagi anak dan orang tua. Apalagi baru-baru ini muncul varian baru covid-19 jenis omicron yang dapat mengganggu kegiatan belajar mengajar siswa-siswi yang sejatinya telah lama menginginkan pembelajaran secara langsung dengan hadir di sekolah.

Foto: Dokumentasi Pribadi

Untuk kedepannya diharapkan anak yang telah mendapatkan vaksinasi dapat memiliki daya tahan tubuh dan imunitas yang lebih kuat dalam menahan covid-19. Selain itu pengawasan dan pemantauan terhadap kondisi kesehatan anak telah dipastikan dan dilakukan sebelumnya agar vaksinasi dapat berjalan dengan aman dan mendapatkan hasil yang efektif atau maksimal.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline