Lihat ke Halaman Asli

Pendidikan Kewirausahaan Dapat Mendukung Jiwa Patriotis

Diperbarui: 22 Agustus 2024   20:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Nama : I Gusti Ayu Arditha Widhi Astiti
NIM : 412241039

Prodi : Fisioterapi

Fakultas : VOKASI 

Saya akan memberikan gagasan mengenai isu “Bagaimana pendidikan kewirausahaan dapat diperkuat dalam kurikulum vokasional untuk mendukung jiwa patriotis” 

Dengan Latar Belakang Pendidikan vokasi dapat menanamkan nilai-nilai nasionalisme Pancasila melalui praktik terhadap mahasiswa. Treatment ini telah dilakukan selama satu bulan dalam satu mata kuliah praktik, dengan focus pada penguasaan kompetensi ilmu dan memiliki jiwa nasionalisme. Hal ini bertujuan agar mahasiswa terampil menguasai bidangnya dan memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi. Dengan mengintegrasikan pendidikan kewirausahaan dalam kurikulum vokasional, Lembaga pendidikan dapat lebih efektif dalam membangun jiwa patriotisme pada mahasiswa.

Gagasan :

Untuk memperkuat pendidikan kewirausahaan dalam kurikulum vokasional guna meningkatkan jiwa patriotis adalah dengan memasukkan, menggabungkan atau mengintegrasikan nilai-nilai kewirausahaan dengan nilai-nilai patriotisme.

Gagasan mengenai solusi-solusinya dapat saya jabarkan seperti berikut : 

I. Membuat kurikulum vokasional tentang pendidikan kewirausahaan yang mengedepankan nilai-nilai nasionalisme 

    Misalnya dalam hal pembelajaran  praktik kewirausahaan seperti membangun usaha, menilai kualitas tugas bukan hanya dari seberapa banyak keuntungan yang didapatkan namun dari seberapa manfaat yang diberikan kepada masyarakat sekitar. Apakah dengan praktik yang dilakukan mahasiswa dapat membantu meringankan bahkan menyelesaikan masalah yang ada di masyarakat atau dapat mengembangkan potensi masyarakat dan bahkan membuka lapangan pekerjaan baru yang dapat meningkatkan taraf dan kualitas hidup masyarakat.

II. Kerja sama dengan UMKM 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline