Lihat ke Halaman Asli

Ulasan Jurnal Music Festas And Their Social Role In Brazil: Carnaval In Rio

Diperbarui: 17 Maret 2023   15:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Oleh Ann M. Pescatello

Di dalam tulisan ini disebutkan bahwa di Brazil festas musical memainkan peran yang penting dalam lingkup sosial, religi, ekonomi, politik atau artistik. Belum banyak diketahui dan  masih sedikit tulisan mengenai pengaruh festival ini dalam budaya Brazil. Sebuah Analisis terhadap festas Brazil, sebagai fenomena sosial maupun dokumentasi sejarah, dapat memberi sebuah pandangan untuk memahami budaya populer Brazil saat ini.

Disebutkan bahwa parade yang   paling populer di Brazil ialah yang   berlangsung selama tiga hari, merupakan bagian dari Carnaval   festas yang mendahului masa PraPaskah. Masyarakat Brazil dan  penduduk asing, prihatin terhadap kesehatan dan kesejahteraan rakyat dari negara terluas dan terbanyak penduduknya di Amerika Latin tersebut, cenderung terdengar ucapan bahwa Carnaval merupakan alat penindasan sosial dan mendorong ketidakbertanggungjawaban ekonomi, dari waktu ke waktu, oleh   berbagai pemerintahan Brazil.

Dijelaskan juga bahwa telah diingatkan oleh pembaru sosial (social reformers) bahwa pemerintah telah sangat menstruktur perayaan Carnaval untuk mengizinkan sebuah katup pengaman emosi untuk orang yang tidak mampu dan yang tertindas. Dengan mendorong mekanisme sosial ini, pemerintah juga mendorong perampasan terhadap massa secara terus--menerus karena menggunakan seluruh waktu, uang dan tenaga yang mereka miliki dalam mempersiapkan dan mengikuti acara pada masa Carnaval. Teori inilah yang penulis terima dan menitikberatkan bahwa therapy psychologi ialah secara perseorangan dan berkelompok, selanjutnya utuh terhadap hubungan budaya Brazil dan ekspresi sub-cultural Afro Brazil melalui musik dan tari.

Dipaparkan bahwa Carnaval merupakan bentuk seni massa populer yang memerlukan bakat, tenaga kerja, sumber daya perorangan seperti komposer, musisi, penari, koreografer, penyair, penulis skenario, sutradara, solois, penata busana, konduktor dan sebagainya, juga ditampilkan bakat untuk mempersatukan dan bekerjasama seperti anggota band,   paduan suara, kelompok penari dan pekerja konstruksi, sebuah karakter yang belum umum di Brazil.

Terdapat uraian bahwa dasar dari   Carnaval saat ini memiliki pengaruh Portugis, contohnya entrudo. Pada tahun 1853 entrudo dilarang, cariocans  (rakyat Rio De Janeiro) meneruskan gaya ini dan masih melakukannya di bagian tertentu di Rio seperti daerah Recife dan   Olinda di bagian Timur Laut   Pernambuco. Pada tahun 1855   perayaan tahunan mengadaptasi bentuk baru dalam organisasi dan isi, dimulai dengan penampilan enam puluh pemuda Cariocan berkostum dalam barisan Brass Band. Ini mengawali periode "Great Societies", yang merupakan perkumpulan non politik berdedikasi untuk menyelenggarakan pesta Carnaval  dan kegiatan lain. Pada tahun yang   sama novelis Jos de Alencar menyarankan masyarakat agar  merancang aturan untuk rute dan kegiatan Carnaval, yang melahirkan lapisan tertentu dari kelas atas.

Dijelaskan bahwa dari tahun 1855   hingga pertengahan tahun 1930-an, Carnaval tahunan mengikuti pola yang sudah ada. Dibuka dengan pawai drum, menampilkan arak-arakan orang bertopeng. Kemudian menjadi lebih terorganisir ke dalam cordes, blocos, ranchos dan escolas do sambas

Carnaval menjadi acara meriah di kehidupan kota Rio, pesta tersebut semakin menjadi acara rakyat, orang-orang berkumpul di alun-alun atau jalanan balai dan pinggiran kota, bola-bola carnaval diadakan di theater atau rumah pribadi orang kaya juga menjadi hal yang biasa. Menghasilkan sebuah dikotomi di dalam Carnaval saat ini, yaitu club-club Sosial kaum elite dan organisasi sambistas (masyarakat umum) mengadakan perayaan secara terpisah, yang akhirnya menjadi pengecualian dari kegiatan terdahulu.

Disebutkan di sini bahwa Carnaval pada hari Vargas dan pasca-Vargas (tahun 1930 hingga sekarang) menjadi saksi sebuah elaborasi kostum dan efek spesial, perubahan ini mengakibatkan semakin banyak pengeluaran dan semakin mahal bagi para peserta. Polanya diatur untuk meminjam dan mengeluarkan semua yang mereka terima atau peroleh dari Carnaval. 

Diuraikan juga bahwa band militer dan sipil memperoleh ketenaran yang luar biasa di Brazil. Band tersebut sering dilengkapi oleh kelompok yang lebih kecil memainkan alat musik gesek. Disebutkan bahwa semakin banyak   kelompok yang ikut serta, semakin menghilang aspek vulgar entrudo. Proses Carnaval dilegitimasi dan terbuka untuk keluarga, proses ini disebut ranchos. Hal ini mempermudah keikutsertaan wanita di dalam perayaan Carnaval, dan menyediakan jalan masuk untuk mobilitas sosial wanita yang juga mendorong lebih banyak biaya.   Kostum yang digunakan   menampakkan keluarga "kelas   menengah". Setelah pergantian abad ranchos menempati posisi genting, terjepit di antara krisis ekonomi pasca perang Dunia I, kenaikan biaya hidup yang melonjak, kehormatan keluarga dan eksternal yang kuat, biaya tetap mahal. Menyebabkan para anggota kelompok tidak mampu membeli kostum yang mahal dan bergabung dengan kelompok yang baru, disebut blocos.

Disebutkankan bahwa blocos menerima kelompok masyarakat manapun, biasanya dari lapisan yang lebih rendah. Blocos mendukung para anggota yang mengenakan kostum yang tidak mahal namun menyenangkan dan para anggota yang menampilkan kostum yang tidak mahal namun kreatif. Saat ini keanggotaan blocos perlahan-lahan telah bergeser dari berdasarkan "kelas" menjadi berdasarkan "usia". Beberapa anggotanya telah mampu membeli gedung perkumpulan dan diatur sendiri.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline