Lihat ke Halaman Asli

Akhmad Husaini

TERVERIFIKASI

Ditakdirkan tinggal di Selatan : Desa Angkinang Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Provinsi Kalimantan Selatan. Memiliki kesenangan jalan-jalan, membaca, dan menulis.

Puisi | Merekah Bunga Pelantun Lagu Syahdu

Diperbarui: 10 Maret 2020   07:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Sentuhan halusinasi menebar selera tabik
rencana matang saling beriring gelitik
ini adalah awal kelembutan mementas syahdu
ambisi besar hakikat terurai lantang
belaian kinanti jejak impian segala arah
terus berbekal menempuh jalan jauh

Tentang beda selera menerpa wacana
kebanggaan dari ketidaksenangan berbaur tentu
menanam kebijakan teramat hebat menyatu
kita mesti membaca tentang fenomena alam
dalam harap memenuhi segala angan meredam
impian lalu terkulai lemas meniku dekapan
ingatan berpadu kenangan saling berhadapan

Merekah bunga pelantun lagu syahdu
sebuah angan menghunjam ikatan tuntas
pualam rindu mengadu statis timpaan kelana
intim perasaan menegas ambisi senarai citra
bangun inisiatif mengurai cahaya jejak perkasa
andai semua bisa diraih begitu mudah terasa

Kesenangan pagi mesti dirasakan tingkah
teruslah berjuang tanpa kenal kata lelah
siapkan senarai watak terbius panorama
benam pawana berkurang hidup utama
sekadar untuk merasakan simpul kehidupan
tidak akan patah semangat menggapai semua

Kandangan, 10 Maret 2020

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline