Lihat ke Halaman Asli

Akhmad Husaini

TERVERIFIKASI

Ditakdirkan tinggal di Selatan : Desa Angkinang Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Provinsi Kalimantan Selatan. Memiliki kesenangan jalan-jalan, membaca, dan menulis.

Terhenyak Rayuan Gemulai Canda nan Pilu

Diperbarui: 15 Oktober 2018   09:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Goyah lamunan dentam menakluk batas sesak
bantah menerpa liku begitu pias mendesak
terjangan emosi dan egois saling menyatu
tikam jejak kemudi waktu memintal tentu
tak canggung untuk menghantui lagu kendali
mementang wujud kehendak yang fantastis

Perilaku goyah meremang kebebasan tiba
bahagia dengan segala kekuasaan yang ada
terus menebar perilaku dengan keadaan yang ada
kadang tak punya apa-apa dengan hal itu
ditemani rasukan kebencian saling merasuk
dentang perangai entah apa ada semuanya
lambang perilaku memanjat tabiat seksama

Kumandang muncul rasa belas menghiba seraya
sungguh itu hal yang teramat dalam maknanya
menjebak keputusan tentu membuai karisma
dentang segala wacana mengembang rentang
ingin menuai arti dan mimpi terus terjaga
menggeliat syahdu merayu ketetapan sangka

Terhenyak rayuan gemulai canda nan pilu
tegas memantau kejutan diri kian kelu
terbang tinggi mementang semburat bertalu
karena aku terus memagut tumpuan selera janji
kau tahu tentang sesuatu tak dimengerti pasti
tengan malam yang tentu penuh kentara

Kandangan, 9 Oktober 2018

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline