Lihat ke Halaman Asli

Akhmad Husaini

TERVERIFIKASI

Ditakdirkan tinggal di Selatan : Desa Angkinang Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Provinsi Kalimantan Selatan. Memiliki kesenangan jalan-jalan, membaca, dan menulis.

Ilusi Tubuh Ringkih Ekspresi Melabuh Lirih

Diperbarui: 15 Agustus 2016   07:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Itu semua karena Allah
titip perasaan untuk negeri ini
aku hidup dari rangkai kelana langlang
pesona diri saling memikat hati
kemenangan demi kemenangan yang diraih
adalah sebuah kebanggaan pasti

Pemuda harapan bangsa
aku ingin hidup bebas merdeka
berjuang dalam sunyi merindu hakikat pasti
kita tak salahnya berada disini
lerai waktu membahana ambigu
terus melabuhkan tautan kebebasan pasti

Jangan salah artikan kebebasan
kita terikat dengan segala aturan
memendam sendu menirai syahdu
sendiri merantai penasti berlalu
tak cukup nyaman untuk beristirahat

Di Masjid Agung Riadhusshalihin Barabai
ilusi tubuh ringkih ekspresi melabuh lirih
selajur rindu untuk terkesima
perih waktu mencari padu
sambut hari dengan sepenuh ceria
agar senang hati selalu ada

Walau selalu berbeda
akal sehat hutang tak punya
enak tidur enak makan
sebaik baik bekal adalah taqwa
Hunjam masalah segala arah
mencari ridho-Mu ya Allah
lagu lagu yang bernilai manfaat

Kandangan, 6 Agustus 2016

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline