Lihat ke Halaman Asli

Humas Rutan Pandeglang

INSTANSI PEMERINTAH TEPERCAYA

Rudenim Jakarta Hibahkan Mobil Operasional Kepada Rutan Pandeglang

Diperbarui: 10 Desember 2024   13:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Serah Terima Mobil Operasional Secara Simbolis (dok Humas)

Pandeglang - Sebagai salah satu bentuk sinergi dan dukungan antar instansi di bawah naungan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas), Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Jakarta memberikan hibah kendaraan operasional berupa satu unit mobil kepada Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pandeglang, Senin (9/12/2024).

Dalam keterangannya, perwakilan dari Rudenim Jakarta menyampaikan harapan agar kendaraan tersebut dapat digunakan dengan optimal. "Semoga mobil ini dapat bermanfaat dan memperkuat kelancaran operasional di Rutan Pandeglang" harapnya.

Senada sama, Kepala Rutan Pandeglang, Syaikoni, berharap kendaraan operasional yang diterima dapat membantu dalam kegiatan operasional yang dilakukan Rutan Pandeglang terutama menunjang mobilitas dalam pelaksanaan tugas.

"Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Rudenim Jakarta atas hibah kendaraan operasional ini. Mobil ini akan sangat membantu dalam mendukung kegiatan operasional Rutan Pandeglang, terutama untuk menunjang mobilitas dalam pelaksanaan tugas sehari -- hari" ujar Syaikoni.

Hibah ini merupakan wujud kolaborasi antara Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Kemenimipas yang bertujuan untuk saling mendukung dalam mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik. Mobil yang dihibahkan merupakan kendaraan operasional yang masih layak pakai dan diharapkan dapat mendukung efektivitas kerja di Rutan Pandeglang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline