Lihat ke Halaman Asli

Jalankan Tugas dan Fungsi, Rupbasan Cilacap Jaga dan Rawat Basan Baran

Diperbarui: 22 Januari 2024   12:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Rupbasan Cilacap jaga dan rawat basan baran - Dok Humas Rupbasan Cilacap

CILACAP -- Pengelola Basan Baran Rupbasan Cilacap, Guruh Budi melaksanakan kontrol kebersihan dan cek benda sitaan yang tersimpan di Gudang Tertutup pada Senin (22/01). Tidak hanya sekedar cek jumlah, didampingi Pengadministrasi Umum Ari Darwoto dan satu PPNPN, kebersihan benda sitaan negara (basan) dan barang rampasan negara (baran) juga turut menjadi atensi.

Guruh mengatakan bahwa selain melaksanakan tugas menyimpan basan dan baran, Rupbasan Cilacap juga menjalankan fungsinya seperti pengadministrasian, pemeliharaan dan pengamanan.

"Jadi hari ini kami melaksanakan kontrol gudang sekaligus cek kondisi basan baran yang tersimpan di Gudang Tertutup. Pemeliharaan dilakukan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan seperti kerusakan yang dapat menurunkan nilai ekonomi basan baran tersebut," ucap Guruh.

Sembari melaksanakan kontrol basan baran, Guruh juga menyempatkan memeriksa kondisi bangunan gudang penyimpanan.

"Kegiatan seperti ini rutin dilakukan, untuk menjamin keamanan basan baran yang menjadi tanggung jawab kami," imbuhnya.

Sebagai informasi, di awal tahun ini Rupbasan Cilacap telah menggelar Rapat Koordinasi dengan Aparat Penegak Hukum (APH). Dari hasil rakor tersebut, Kepala Rupbasan Cilacap, Helmi Najih menetapkan lima rencana tindak lanjut, salah satunya adalah siap menerima penyimpanan barang bukti dari APH.

"Sesuai dengan arahan Karupbasan Cilacap, kami pengelola basan baran siap menerima penyimpanan barang bukti dari APH. Pelayanan kami mudah, cepat dan nol rupiah," pungkas Guruh.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline